15.7.23 Percaya Tuhan

0
91 views
Musa menyibak Laut Merah (ist)

DI tengah taufan, banyak orang takut; bahkan takut sekali. Sebab, cerita dari para leluhur sering membuat mereka kuatir, kalau-kalau jurang menganga di depan dan seluruh keluarga terjerembab dalam gempa yang tidak dapat diatasi.

Ada gambaran, bahwa ‘musuh dari umat manusia’ akan menerkam mereka dan menghancurkan setiap individu maupun seluruh keluarga sampai masyarakat; alam semesta tidak bakal tertolong lagi.

Wabah dan duka derita menakutkan sekali.

Mat 10:24-33 mengingatkan murid-murid Kristus, agar mereka tidak melupakan, betapa tangan Allah senantiasa ada di dalam hidup mereka; seperti bagian alam dan burung pipit yang terkecil sekali pun.

Seperti Kej 1:2, Roh Kudus melingkupi segala-galanya, termasuk lahir-batin setiap orang dan semuanya.

Marilah kita berdoa: “Allah, Bapa kami, kami memercayakan diri kami sehingga keselamatan-Mu pasti meliputi kami semua”.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here