RIP Romo Ignatius Hadisiswaya MSC (84) (1)

0
706 views
RIP Romo Ignatius Hadisiswaya MSC (84)

KABAR duka kali ini terjadi di Tarekat Imam Misionaris Hati Kudus atau biasa disebut MSC.

Telah meninggal dunia pada hari Sabtu tanggal 21 Desember 2019 pukul 12.15 WIB di RS Palang Biru, Gombong, Jateng:

  • Romo Ignatius Hadisiswaya MSC dalam usia 84 tahun.

Almarhum Romo Ignatius Hadisiswaya MSC kelahiran tanggal 18 Oktober 1935 dan menerima Sakramen Imamatnya dalam Tahbisan Imam tanggal 15 Agustus 1969.

Hingga menjelang pemakamannya hari Senin lusa depan, jenazah Romo Hadisiswaya MSC disemayamkan di Biara MSC Purworejo – Tempat Pengobatan Romo Loogman MSC.

Misa requiem dan pemakaman

  • Misa Tirakatan I: Sabtu, 21 Des. Pkl. 19.00 wib di Rumah Pengobatan Romo Loogman.
  • Misa Tirakatan II: Minggu, 22 Des. Pkl. 19.00 wib di Rumah Pengobatan Romo Loogman.
Almarhum Romo Ignatius Hadisiswaya MSC (paling kiri) saat bersama para imam MSC menghadiri pesta 50 tahun pernikahan Ny. Liliana tanggal 27 Oktober 2019 lalu. (Dok. Keluarga Diana Lawanto/Gotaus)

Misa requiem akan berlangsung hari Senin, 23 Desember 2019, mulai pukul 10.00 WIB di Gereja St. Perawan Maria – Paroki Purworejo bersama Mgr. Christophorus Tri Harsono, Uskup Keuskupan Purwokerto.

Pemakaman akan berlangsung hari Senin, 23 Desember pukul. 14.00 WIB di Mausoleum Nirmala Bhawa, Kaliori, Banyumas.

Dalam sebuah catatan pribadi, Ibu Diana Lawanto dari GOTAUS mengungkapkan sebagai berikut:

“Waktu beliau rawuh menghadiri pesta 50 tahun Ibu Liliana, adik kandung ibu saya, liana, almarhm Romo Ignatius Hadisiswaya MSC datang dibantu asisten untuk menuntun beliau bisa berjalan. Sedari kecil saat masih di Pekalongan dan baru berumur 6 tahun, kami sekeluarga sudah mengenal beliau. Juga almarhum Romo Loogman MSC, almarhum Romo Sukmana MSC yang sering datang berkunjung ke rumah kami di Pekalongan,” tulisnya.

“Saat para romo almarhum itu sakit gigi, maka beliau datang ke rumah kami untuk berobat,” papar Ibu Diana Lawanto yang punya ayah seorang dokter gigi dan berpraktik di Pekalongan.

Requiescat in pace et vivat ad aeternam.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here