Allah Memanggil dan Memilih

0
321 views
Yesus dan para murid menangkap ikan. (Courtesy of The Telegraph)

PW St. Fransiskus dari Sales, Uskup dan Pujangga Gereja

1Sam 24:3-21 dan Mrk 3:13-19

SANTO Fransiskus memiliki bakat yang menonjol. Kotbahnya menarik banyak orang, berisi dan keluar dari hati.

Bagi Fransiskus, kesempurnaan Kristiani bukan monopoli biarawan-biarawati. Kesempurnaan seharusnya menjadi tujuan hidup setiap orang beriman. Karena bakat dan kemampuannya ini, maka dalam usia yang masih muda sudah diangkat menjadi Uskup Jenewa.

Raja Henry IV dari Perancis pernah mengatakan: “Orang ini bakat semata-mata, tanpa cacat cela.”

Kekayaan rohaninya dibagikan kepada banyak orang melalui tulisan. Bersama Santa Yohana de Chantal ia mendirikan Serikat Visitasi.

Injil menceritakan bahwa di antara sekian banyak orang yang menjadi murid-Nya, Yesus memilih dua belas orang menjadi Rasul. Tugas mereka adalah menyertai Dia ke mana oun Dia pergi. Tuhan Yesus sendirilah yang memanggil dan memilih. Dia tahu keunggulan dan kelemahan mereka.

Kecuali Yudas Iskariot yang kemudian mengkhianati Yesus, seluruh hidup para rasul diresapi semangat hidup Yesus. Pengalaman hidup mereka, menjadi landasan pijak terbangunnya komunitas umat beriman, yakni Gereja Kristen sampai saat ini.

Kita masing-masing pun dipanggil dan dipilih Tuhan Yesus untuk bergerak menuju kesempurnaan hidup, melayani sesama dengan penuh kasih lewat melaksanakan tugas panggilan kita dengan sungguh.

Kiranya teladan hidup St. Fransialskus dari Sales dan hidup para Rasul meresapi hati dan hidup kita. Semoga.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here