NEGARA kita dan banyak negara lain saat ini sedang menghadapi tantangan yang luar biasa yakni menghadapi penyebaran dan dampak Virus Corona. Banyak orang berpendapat dan banyak juga yang saling mempersalahkan satu sama lain.
Saat ini yang paling penting bukan saling mempersalahkan satu sama lain atau hanya sekedar berpendapat yang membuat orang lain bingung. Saat ini yang dibutuhkan yakni sebuah kerjasama satu sama lain, bahu membahu untuk meminimalisir penyebaran dan membantu menyembuhkan yang sakit.
Dari segi Iman juga Yesus mengajak untuk tidak menyalakan atau mencari dosa siapa. Ada karya Allah yang hendak disampaikan melalui peristiwa ini.
“Murid-muridNya bertanya kepadaNya: “Rabi, siapakah yang berbuat dosa, orang ini sendiri atau orang tuanya, sehingga ia dilahirkan buta?” Jawab Yesus: “Bukan dia dan bukan juga orang tuanya, tetapi karena pekerjaan-pekerjaan Allah harus dinyatakan di dalam dia. (Yoh 9:2-3).
Apa kehendakNya dalam peristiwa Virus Corona ini? Mari kita bermenung, sambil bahu membahu bekerjasama mengatasi wabah ini. Pasti kita setiap pribadi akan menemukan pengalaman iman.