Lentera Keluarga – Melayani dengan cuma-cuma

0
455 views

Tahun A-2. Minggu Biasa X

Kamis,  11 Juni 2020. 

PW S Barnabas, Rasul

Bacaan: Kis 11:21b-26;13:1-3; Mzm 98:2-3ab.3c-4.5-6; Mat 10:7-13. 

Renungan: 

BARNABAS masuk dalam anggota 70 murid yang diutus Yesus. Namanya adalah Yusuf, keturunan Lewi. Ia belajar bersama Saulus menjadi murid Gamaliel. Barnabaslah yang memperkenalkan Paulus kepada para rasul yang lain dan ia lah yang pertama bersaksi di Roma dan Milan. Paulus dan Banabas adalah pemimpin karismatis yang sangat dihormati oleh gereja-gereja di Asia Minor dan Yunani. Ada konflik antara Paulus dengan Petrus dan Barnabas soal praktek tradisi Yahudi untuk orang-orang kristen. Ia wafat oleh orang-orang Yahudi di Siprus dan dimakamkan oleh St Markus. Tulisan-tulisan Santo Barnabas dapat kita temukan dalam kutipan-kutipan bapa-bapa gereja awal.  Tulisan ini tidak ada kaitannya dengan  Injil yang disebut tulisan Injil Barnabas (bahasa italia) yang muncul 1800 th setelah Barnabas meninggal. Injil yang tidak dapat dipertanggunajwabkan kebenarannya. Semangat penginjilan itu hidup mendarahdaging dalam hidup Barnabas. 

Sabda Tuhan bagi Barnabas juga disampaikan kepada kita : “Pergilah dan beritakanlah: Kerajaan Surga sudah dekat.. kamu telah menerima dengan cuma-cuma, karena itu berikanlah dengan cuma-cuma”. Pewartaan Injil bukan bisnis untuk mendapatkan keuntungan pribadi; justru berkat bisnis itu diwujudkan dengan mewartakan Injil. Iman kita terima dengan cuma-cuma, dan dengan cuma-cuma kita dapat bersaksi dan memberikan pengajaran. Sangat membahagiakan mendengar bahwa banyak pewarta hebat yang diberkati Tuhan tetap hidup sederhana, dan segala bentuk sumbangan yang diberikan oleh jemaat itu diberikan kepada kepentingan penginjilan. Penting bagi kita sebagai jemaat, selain untuk menjamin hidup mereka yang bekerja full timer bagi penginjilan, juga menjaga hidup para penginjil supaya tetap fokus pada pewartaan injil. Jangan sampai kita dukung orangnya dengan banyak fasilitas, tetapi kita tidak support karya gereja yang diembannya. 

Kontemplasi:

Gambarkan bagaimana Barnabas bersemangat dalam pewartaan Injil. 

Refleksi:

Bagaimanakan aku melaksanakan pewartaan Injil?

Doa:

Ya Bapa, iman kami terima dengan cuma-cuma, maka kamipun berbagi dengan cuma-cuma sebagai sebuah persembahan dan ucapan syukur. 

Perutusan:

Layanilah Tuhan dengan cuma-cuma melalui berkat yang sudah Tuhan berikan kepada anda. 

(Morist MSF)

Kredit foto: Ilustrasi (Ist)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here