Sambut Pesparani II di Kupang Oktober 2022, Geliat Persiapan Pesparani Wilayah Bantul Yogyakarta

0
871 views
Geliat Persiapan Pesparani Wilayah Bantul Yogyakarta - Info Lomba Pesparani LP3KD Bantul

UMAT Katolik di Indonesia rasanya sudah cukup akrab dengan istilah Pesta Paduan Suara Gerejani (Pesparani) Katolik. Dalam kaitan itu, terdapat lembaga di tingkat pusat yang diserahkan wewenang untuk mengurus kegiatan Pesparani Katolik pada lingkup nasional.

Lembaga yang dimaksud adalah Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Pesparani Katolik Nasional (LP3KN). Inilah sebuah lembaga yang berada di bawah Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Katolik Kementerian Agama Republik Indonesia.  

Pesparani Katolik Nasional I telah sukses diselenggarakan di Kota Ambon, Provinsi Maluku pada 2018. Sedianya, Pesparani Katolik Nasional II digelar pada 2020 lalu, tetapi terpaksa urung terlaksana karena kondisi pandemi Covid-19.

Untuk mengisi kevakuman yang ada, maka sempat diadakan LP3KN Virtual Choir Festival (LP3KN VCF) pada Oktober 2020 yang dikhususkan untuk lomba paduan suara maupun Kreasi Virtual Katolik Indonesia (KVKI) bulan Oktober 2021.

Festival ini melombakan tutur Kitab Suci, mazmur tanggapan, dan cerdas cermat rohani.

Kabar baik yang beredar bahwa hajatan Pesparani Katolik Nasional II bakal terlaksana, setelah sempat mengalami penundaan.

Rencananya, kegiatan Pesparani Katolik Nasional II ini akan dihelat bulan Oktober 2022 mendatang. Tempatnya tetap seperti rencana semula yakni di Kota Kupang, Ibukota Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Kita doakan bersama dan tentu berharap, semoga rencana kegiatan Pesparani Katolik Nasional II ini dapat terlaksana dan berjalan dengan lancar.

Pembentukan pengurus tingkat provinsi

Laiknya sebuah struktur lembaga yang berjenjang, keberadaan LP3KN di tingkat pusat juga diikuti dengan hadirnya lembaga di tingkat provinsi yang disebut Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Pesparani Katolik Daerah (LP3KD).

Pada 18 November 2021, berdasarkan Keputusan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Nomor 371/KEP/2021 telah ditetapkan susunan pengurus Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Pesta Paduan Suara Gerejani Katolik (LP3K) Daerah Istimewa Yogyakarta untuk masa bakti 2021-2026.

Untuk semakin memantapkan dan meneguhkan, pada Senin (31/01/2022), bertempat di Gereja Kristus Raja Baciro Yogyakarta, diadakan perayaan ekaristi pengutusan pengurus LP3K DIY serta sosialisasi tugas dan fungsi kepengurusan.

Perayaan ekaristi dipimpin oleh Vikep Yogyakarta Barat Romo AR Yudono Suwondo Pr didampingi Romo FX Alip Suwito Pr dari Paroki Baciro.

Kegiatan terdekat yang akan menjadi fokus dari program kerja LP3K DIY adalah persiapan menjelang pelaksanaan Pesparani Katolik Nasional II bulan Oktober 2022 di Kupang, NTT. 

Persiapan Pesparani Wilayah Bantul        

Seperti wilayah lain di Provinsi DIY, Kabupaten Bantul, dalam hal ini melalui pengurus LP3KD Kabupaten Bantul, juga telah bergegas merancang berbagai kegiatan dalam rangka menyemarakkan Pesparani di tingkat Kabupaten Bantul.

Kegiatan-kegiatan tersebut sebagai bentuk dukungan dan persiapan bagi kontingen yang akan mewakili Provinsi DIY dalam Pesparani Katolik Nasional II mendatang.

Pengurus LP3KD Kabupaten Bantul telah menetapkan beberapa bentuk perlombaan pada Pesparani Kabupaten Bantul ini yaitu paduan suara (umum dan lingkungan), mazmur (SMA), cerdas cermat Alkitab (SMP), dan bertutur Kitab Suci (SD).

Penutupan pendaftaran peserta pada 10 Maret 2022 dan pelaksanaan lomba akan digelar di gedung SMA Stella Duce Bambanglipuro dan Gereja HKTY Ganjuran tanggal 26 Maret 2022. Untuk link pendaftaran silakan bisa diklik di: https://linktr.ee/pesparanibantul

Mari semarakkan Pesparani Bantul. Juga, ayo sukseskan Pesparani Katolik Nasional II di Kupang, NTT, Oktober 2022 mendatang.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here