In Memoriam Romo Martin van Ooij SCJ: Dari Timbunan Tahi, Saya Diangkat (3)

0
828 views
RIP Romo Antonius Martinus van Ooij SCJ. (1935-2018)

BELIAU itu adalah sosok pribadi imam yang takkan kulupakan.  Banyak hal telah mengesankanku; dari tindakan dan ucapannya. Seorang yang mudah sekali menghafal nama orang dan mengingat peristiwa yang  terjadi bersamanya.

Saat saya sudah menjadi imam  dan sekali waktu pernah menulis sebuah artikel di Majalah Rohani dengan judul tulisan Dari Raba ke Data, beliau langsung mengatakan, “Aku sudah membaca tulisanmu. Mengetahui data umat itu memang dapat membantu untuk berpastoral. Tapi yang tak kalah penting adalah mengenal umat.”

Nasihat itu terngiang di telinga dan berusaha saya wujudkan.  Perhatiannya kepadaku tak pernah pudar.

In Memoriam Pastor Antonius Martinus van Ooij SCJ: “Ah, Ia Belum Mati” (2)

Dari sejak saya kecil,  beliau sudah memberikan nasihat-nasihat yang bermanfaat bagiku. Beliau memang bukan hanya hafal, tetapi juga mengenal betul keluargaku. Beliau mengenal bapak,  ibu,  adik-adik,  dan umat di lingkungan orangtua, dan banyak umat di mana pun.

Senyumnya yang manis dan sapanya yang lembut pastilah membekas pada semua umat yang dilayaninya dan bahkan orang bukan Katolik pun mengenalnya.

Diangkat dari timbunan tahi sapi

Sesuatu yang membuat saya malu tersipu-sipu jikalau pas di depan orang banyak,  beliau sering berkata begini.”Basuki ini,  waktu kecil aku angkat dari tlethong.”

Maksudnya, saya memang sering membersihkan kandang sapi yang penuh dengan kotoran sapi. Sejak masuk seminari, maka saya tidak lagi mengerjakan pekerjaan itu.

Pernah, saat saya tinggal di rumah pakde seorang katekis,  terjadi peristiwa yang memalukan.  Karena tugas saya membantu budhe,  masak, dan menjamu tamu dan lalin-lain,  maka sayalah yang menghidangkan minuman kopi untuk Romo “Pan” (bukan “Van” sesuai nama aslinya),  demikian beliau sering disapa.  Saya tengah mencari-cari sendok kecil untuk mencicipi kopi itu apakah sudah manis apa beum, tapi sendok itu tidak ketemu. Saka saya cicipi sedikit langsung ke mulut.

Aksi itu ketahuan budhe.  Saya dimarahi dan dibilang tidak sopan.

Rupanya, Romo Pan ikut dengar. Lalu beliau berkomentar,  “Biar saja, sudah nggak apa-apa.  Biar saja,  nanti biar jadi romo.”

24 tahun kemudian

Dan ternyata benar,  pada akhirnya, setelah kurang lebih 24 tahun kemudian, sejak dari Romo Martinus van Ooij SCJ mengucapkan kata-kata itu, saya lalu ditahbiskan menjadi imam pada 10 April 1991. Saya memang  sempat merasa tidak enak hati dengan beliau.

Itu larena beliau yang  mendorong saya agar masuk  seminari dan menjadi  imam. Hanya saja,   saya tidak memilih masuk  Kongregasi SCJ seperti beliau,  melainkan menjadi imam  diosesan Keuskupan Tanjungkarang.

Rupanya beliau tahu kegundahan hati saya itu.  Romo Pan malah mencari, mendekati,  dan mengatakan kepada  saya,  “Heh,  Basuki,  ora usah wedi karo aku.  Kowe mlebu praja, aku ora opo-opo.  Sing penting kowe setia karo panggilanmu” (Heh,  Basuki, tidak usah takut dengan  saya. Kamu masuk imam diosesan,   bagi saya tidak masalah. Yang penting  kamu setia dengan panggilanmu).

Perkataan itu seperti  es di kala hari panas.  Sifat kebapakannya bagiku masih  terus  saya rasakan.

Yang mengagetkan saya lagi, ketika beliau merayakan 50 tahun Imamat di Rumah SCJ di Telukbetung. Saat itu,  banyak romo SCJ yang hadir. Tempat  altar hanya sempit,  hanya muat untuk tiga orang imam saja.

Yang lain harus rela duduk di bangku umat. Tapi saya  malah  ditunjuk oleh Romo Pan untuk mendampingi romo selebran di altar bersama  Romo  Polikarpus Gunawan Setiadi SCJ.

  • Saya sempat protes,  “Kenapa saya?”
  • Tetapi Romo Gun yang  menjawab, “Gak apa-apa,  yang dikehendaki Romo Pan, Romo Bas. manut (ikuti) saja.”   

Mengajak Romo Belanda di Muntilan

Terakhir, saat saya bertamu dengan beliau yang ingin sekali merayakan Misa Kudus dengan umat  di Stasi  Muntilan, Paroki Santo Petrus Kalirejo dengan tamunya seorang pastor praja dari Belanda. Saya menjawab, “Silakan Romo, kabari saja kapan waktunya.  Nanti saya sampaikan ke umat Muntilan.

Akhirnya keinginan beliau itu terpenuhi, pada tanggal 12 September 2017, beliau merayakan  Ekaristi Kudus, konselebrasi dengan teman dari Belanda dan saya. Rupanya itulah yang terakhir kalinya, misa bersama umat dan saya.

Mereka  berbadan  tinggi-tinggi,  menjadi  kontras,  betapa tampak pendeknya badan saya yang sudah pendek dibandingkan dengan mereka.

Komentar banyak umat, “Romo Pan panggah awet enom yo? ” (Romo Van tetap awet muda ya?).

Karya baiknya menjadi abadi

Tetapi kini beliau  sudah kembali kepada Sang Penciptanya. Ia sudah ‘pergi’ dengan membawa sejuta kenangan di hati banyak umat dan juga di hati saya.  Jasa-jasa  beliau tetap terpatri di hati umat  di banyak tempat.

Nama beliau kini ‘diabadikan’ oleh umat pelindung gereja di bebetapa tempat beliau melayani.

Romo Martinus van Ooij SCJ,  teladan,  bapak,  pembimbing, dan gembalaku yang baik. Yesus Kristus dengan Hati Kudus-Nya telah menjadi hidupmu.

Romo Pan  juga telah menginspirasiku.

Selamat jalan. Doaku kan kupanjatkan. Terima kasih  atas jasa-jasa romo pada aku,  anakmu.

Mohon maaf atas kelanncangan dan kesalahanku.  Beristirahatlah dalam damai-Nya yang abadi.  Amin.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here