Berdoa dengan Membaca

0
337 views
Ilustrasi -Doa yang Mampu Mengubah. (Ist)

INI tentang berdoa dengan membaca.

Santo Fransiskus dari Sales, sebagai pembimbing rohani, mempunyai sebuah nasihat tetang doa.

Nasihat ini dirasa dapat membantu, saat doa kita terasa kering dan buntu.

Isi singkatnya adalah: “Bila kamu tidak mendapatkan penghiburan hati dalam doamu, janganlah membuatmu menjadi tawar hati.”

Bukalah buku dan bacalah

Setiap kali dirimu tersentuh dengan bacaan yang kamu baca dari Injil, diamlah kamu sejenak. Lalu, ambillah waktu agar kamu bisa berdialog intim dengan Bapa atau dengan Yesus.

Dialog itu bisa timbul dan mengalir dari kalimat yang baru saja kamu baca dari Injil.

Sebaiknya bahan bacaan singkat dan inspiratif, misalnya dari sebuah kutipan Injil, puisi, dsb.

Dialog batin timbul dan mengalir dari beberapa doa, seperti:

Tuhan ajarilah kami bermurah hati. Kemurahan hati merupakan kelemahanku.

Tuhan, ajarilah aku bermurah hati, seperti janda miskin yang Kau puji dalam Injil: “Orang-orang lain memberi dari kelimpahan mereka, tetapi janda ini memberikan seluruh nafkahnya.”

Ajarilah kami mengabdi Engkau dengan pantas.

Ajarilah kami memberi tanpa ada merasa rugi seperti Allah yang mengasihi dan memberi dengan sukacita.

Bapa ajari kami berjuang tanpa mengingat derita diri dan berusaha keras tanpa mengenal lelah. Tuhan, aku sering kali merasa letih dan aku teringat Kau bersabda “Datanglah kepadaKu kamu semua yang letih lesu.”

Tuhan, ingatkan aku selalu akan doa-Mu di Taman Getsemani: “Bapa bukan kehendak-Ku, tetapi kehendak-Mu terjadilah.”

Sadarilah dan ingatkan aku untuk terus mengulangi akan – agar meresap dalam hati dan batinku. Amin

Romo Alex Dirdja SJ

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here