Berpartisipasi dalam Karya Penciptaan

0
126 views
Engkau mengasihiku sebelum alas-alas bumi diciptakan by Vatican News.

HARI ini Gereja menyajikan bacaan tentang sebagian dari karya penciptaan (Kejadian 1: 1-19). Baru sampai penciptaan yang Tuhan sabdakan pada hari keempat.

Meski kitab Kejadian merupakan bagian pertama dari Alkitab, tidak berarti itu yang paling awal ditulis. Isinya juga bukan laporan tentang bagaimana Allah menciptakan dunia dan seisinya, melainkan iman bahwa hanya ada satu Allah sebagai sumber segala sesuatu.

Sedangkan Injil mewartakan tentang Yesus yang menyembuhkan banyak orang sakit (Markus 6: 53-56). Mereka yang menjamah Dia menjadi sembuh (Markus 6: 56).

Yang Yesus lakukan mengingatkan orang akan karya penciptaan oleh Tuhan. Bahwa semua yang Tuhan ciptakan itu baik (Kejadian 1:10.12.18). Dia datang untuk membuat yang sakit disembuhkan.

Semua yang Tuhan ciptakan dan kerjakan adalah baik. Namun itu menjadi rusak oleh karena dosa manusia. Kerakusan manusia mengakibatkan kerusakan alam. Ambisi manusia dalam berkuasa menyebabkan perang yang memakan banyak korban jiwa.

Manusia diciptakan untuk berpartisipasi dalam karya penciptaan. Menyembuhkan yang sakit. Menyatukan yang terpecah dan terpisah. Memulihkan kembali martabat manusia yang terkoyak dan rusak oleh penindasan, kebencian, intoleransi, dan kejahatan yang bervariasi.

Orang Kristen bukan pertama-tama pembaca Kitab Suci, tetapi orang dipanggil untuk menghayati pesan-pesannya. Mereka juga bukan pembaca renungan berdasar Alkitab, melainkan orang-orang yang diajak melaksanakan sabda Tuhan.

Sebagai orang Kristen, bagaimana aku telah mewujudkan imanku dalam hidup sehari-hari? Bagaimanakah aku berpartisipasi dalam karya penciptaan?

Senin, 6 Februari 2023
Peringatan Santo Paulus Miki, dkk, Martir

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here