Buat Keputusan Penting dalam Doa

0
589 views
Ilustrasi: Berdoa untuk bisa mengambil keputusan tepat benar. (Ist)

Bacaan 1: Ef 2:19 – 22
Injil: Luk 6:12 – 19

SETIAP orang pasti pernah dihadapkan pada situasi di mana harus mengambil sebuah keputusan penting.

Dulu saat baru lulus kuliah dan mencari pekerjaan, saya dihadapkan pada beberapa pilihan yang tersedia. Semuanya menarik, sehingga membuat bingung mana yang harus dipilih.

Banyak cara atau metode dalam mengambil keputusan.

Sebagai orang beriman, saya hanya bisa berserah pada bimbingan Tuhan dengan berdoa mohon petunjuk. Mana yang harus saya pilih sebagai tempat bekerja.

Sampai hari ini, semua pilihan kerja saya tidak ada yang mengecewakanku. Semua ada alasan dan tujuannya, kenapa saya harus di situ.

Bacaan hari ini, Tuhan Yesus memberi teladan saat harus memutuskan sebuah keputusan penting. Saat Tuhan akan memilih dua belas rasul-Nya.

Semalam-malaman, Ia berdoa kepada Bapa-Nya sebelum memilih rasul-Nya.

Dua di antaranya, hari ini kita rayakan pestanya, yaitu Simon orang Zelot dan Yudas anak Yakobus yang juga sering disebut Yudas Tadeus.

Dalam Kitab Suci, informasi keduanya memang sangat terbatas.

Simon orang Zelot juga ada yang menyebut “Simon Kananaios” (atau “Simon orang Kanani”).

Merupakan sebuah keputusan penting, karena dari dua belas rasul ini akan menjadi pondasi kuat Gereja. Gereja yang rasuli, yaitu dibangun di atas dasar para rasul dan para nabi, dengan Kristus Yesus sebagai batu penjuru.

Di dalam Dia, kita dibangun tersusun rapih menjadi bait Allah yang kudus. Oleh baptisan, kita mejadi tempat kediaman Allah di dalam Roh.

Orang Kristiani bukan lagi sebagai orang asing dan pendatang, namun kawan sewarga orang-orang kudus.

Demikian peneguhan Rasul Paulus dalam suratnya kepada jemaat Efesus.

Pesan hari ini

Saat mengambil sebuah keputusan penting dalam hidup, memang perlu dasar kuat. Sebagai orang beriman, dasar kuat itu adalah doa.

Gereja Katolik memiliki dasar yang kuat dari tradisi rasuli dan para nabi dengan Yesus Kristus sebagai batu penjurunya.

“Jangan ragu mengambil keputusan demi masa depanmu. Doa adalah kekuatan dalam sebuah keputusan. Tetaplah pakai maskermu dan jaga jarakmu.”

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here