Gembala yang Melewati Pintu

0
199 views
Ilustrasi - Perempuan jadi gembala. (Ist)

Mengapa dalam masa Paskah Gereja menyajikan Injil Yohanes yang berbicara tentang Yesus (Roti Hidup, Pintu, Gembala, dan lain-lain)?

Tema ini pertama-tama ditujukan kepada para baptisan baru supaya mereka mengenal Yesus secara lebih lengkap dan mendalam.

Hari ini, Yesus bersabda, “Akulah pintu; siapa saja yang masuk melalui Aku, ia akan diselamatkan. Ia akan masuk dan keluar, serta menemukan padang rumput.” (Yohanes 10: 9).

Yesus itu bagai pintu bagi domba-domba yang keluar dari kandang untuk pergi ke padang rumput yang hijau (Mazmur 23). Mereka ke padang rumput untuk makan rumput supaya hidup.

Demikian pula setiap orang yang ingin mempunyai hidup sejati perlu memperolehnya lewat Yesus (Yohanes 10: 10).

Dia juga Gembala yang menuntun domba-domba yang mengenal suara-Nya dan mengikuti Dia (Yohanes 10: 3).

Dia mengenal dan memanggil setiap pengikut-Nya dengan namanya. Relasi-Nya dengan para pengikut-Nya bersifat pribadi. Dia mengetahui perjuangan hidup kita masing-masing.

Yesus dapat membawa para pengikut-Nya ke tempat yang menyelamatkan, karena Dia sendiri telah melewati pintu itu.

Yesus adalah Gembala yang telah melewati pintu, yakni salib yang dilewati-Nya dengan menderita sengsara, wafat, dan kemudian bangkit.

Setelah mendengar pewartaan ini, orang diajak untuk bertobat dan percaya kepada-Nya supaya dibaptis dan memperoleh pengampunan dosa (Kisah Rasul 2: 38). Warta tentang Yesus, Sang Pintu, menuntut respon dan tindakan konkret. Mereka yang menanggapi dan menyatukan diri dengan-Nya diselamatkan.

Mengapa?

“Ia sendiri telah memikul dosa kita di dalam tubuh-Nya di kayu salib, supaya kita, yang telah mati terhadap dosa, hidup untuk kebenaran. Oleh bilur-bilur-Nya kamu telah sembuh.” (1 Petrus 2: 24).

Yesus itu Gembala dan Pintu. Sebagai Gembala yang memimpin domba-domba-Nya, Dia telah melewati Pintu itu.

Dia itu pemimpin yang dapat diandalkan dan sanggup membawa pengikut-Nya tiba di tujuan dengan aman.

Minggu Paskah IV, 30 April, 2023

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here