Jadi Garam Dan Terang Dunia

0
3,379 views

KEHIDUPAN yang kita jalani haruslah bermakna dan bernilai, bagi diri kita sendiri maupun bagi orang di sekitar kita.

Untuk itu, Yesus menuntut kita agar memiliki karakter seperti:

  • Garam, bersedia untuk membaur dengan orang-orang dari berbagai kalangan, latar belakang, suku dan agama; tidak bersikap eksklusif. Meski kita adalah kelompok minoritas, kiranya lewat tutur kata dan perilaku yang baik dan penuh kasih, kita dapat memberi pengaruh dan dampak positif bagi mereka
  • Terang, memiliki sikap kepedulian, belas kasih dan ringan tangan dalam memberikan bantuan baik lewat pikiran, perkataan, harta, waktu dan perhatian untuk menjangkau mereka yang terpuruk di dalam kegelapan dosa maupun yang tersesat di dalam lembah keputusasaan. Kiranya kehadiran kita dapat membangkitkan semangat dan harapan yang baru untuk melangkah menuju Sang Terang Sejati

Dengan senantiasa bersatu denganNya, mari kita menjadi pribadi yang menghadirkan damai dan sukacita bagi sesama, serta membimbing dan menuntun mereka untuk melangkah bersama-sama menuju keselamatan.

Kredit foto: Ilustrasi (Ist)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here