“Aku telah datang ke dalam dunia sebagai terang, supaya setiap orang yang percaya kepada-Ku, jangan tinggal di dalam kegelapan.” (Yoh 12,46)
SIANG ini beberapa teman mengungkapkan rasa sedih dan rasa kecewa dengan emoticon wajah yang mencucurkan air mata, memasang warna hitam, menulis RIP atau tulisan lain, seperti, “Hari ini hari yang hitam dalam sejarah bangsa kita; justice died today.”
Perasaan dan tulisan tersebut mengungkapkan suasana hidup bersama yang gelap. Gelapnya hidup bukan disebabkan karena matahari terbenam atau listrik mati. Orang mengalami kegelapan hidup karena tidak lagi mempunyai pengharapan akan masa depan yang lebih baik; tidak mempunyai daya atau kekuatan untuk memperjuangkan haknya sebagai anggota masyarakat; tidak mempunyai akses untuk mendapatkan pekerjaan atau kemudahan hidup seperti orang lain; mendapatkan berbagai macam kesulitan yang bertumpuk-tumpuk; mendapatkan ancaman kekerasan dan tekanan yang berbau kebencian; mengalami sakit atau penderitaan yang begitu berat.
Kegelapan hidup membuat seseorang berada di jalan buntu. Kegelapan memang menyiksa dan membuat sesak. Banyak orang tidak mampu bertahan dalam kegelapan, kecuali mereka yang kuat dalam iman dan bersandar pada Allah. Orang seperti ini tetap mampu melihat terang dalam kegelapan, sekalipun sinarnya kecil.
Orang yang kuat dalam iman dan bersandar pada Allah tidak akan mengutuki kegelapan, tetapi akan menjaga terang yang kecil agar tidak padam. Orang ini percaya bahwa Allah berkuasa memperbesar terang sehingga kegelapan hidup yang pekat akan hilang.
Kegelapan hidup macam apa yang pernah aku alami dan bagaimana aku menghadapinya? Teman-teman selamat malam dan selamat beristirahat. Berkah Dalem
Kredit foto: Ilustrasi (Ist)