Makna Natal: Jadilah Orangtua Baik dan Bertanggungjawab

1
515 views
Ilustrasi: Orangtua menjadi katekis bagi anak-anaknya di rumah. (FX Juli Pramana)

BAPERAN-BAcaan PERmenungan HariAN

Selasa, 28 Desember 2021.

Tema: Natal bagiku.

Bacaan
1Yoh. 1:5-2:2.
Mat. 2: 13-18.

Setelah selesai merayakan Ekaristi Malam natal, saya bertanya kepada seorang bapak apa arti natal baginya.

“Romo saya salut atas keberanian, ketulusan dan kepercayaan Yusuf. Ia menerima Maria, walau tidak melakukan. Ia tidak juga ingin mencemarkan nama Maria di depan umum.

Memutuskan tali pertunangan, apalagi tali perkawinan tidaklah mudah. Tapi saya juga tidak boleh menilai apalagi menghakimi mereka yang memutuskan menjadi single parent.

Malah saya kagum mereka berjibakutai untuk melindungi dan membesarkan anak menjadi pribadi yang lebih utuh, kendati mengorbankan diri. Apalagi pihak lain tidak membiayai sedikit pun. Kejam dan sadis. Anak-anak kan tidak salah.

Tapi mereka tetap percaya akan kasih Tuhan.

Saya percaya ada jaminan perlindungan dari Roh Kudus dalam hidup mereka. Tuhan mencintai dan memelihara mereka.

Saya mesti menjadi ayah yang baik dan benar. Saya harus juga bergembira dan belajar menerima pasangan saya, keluargaku apa adanya.

Di balik semua peristiwa dalam keluargaku, Tuhan pasti punya rencana baik.

Saya harus belajar percaya dan berani berserah. Saya sendiri yang harus berubah menjadi lebih baik bagi keluargaku.”

Yusuf dan Maria atas petunjuk malaikat membawa sang bayi, Yesus, malam itu juga mengungsi ke Mesir.

Herodes merencanakan pembunuhan anak-anak di bawah umur 2 tahun.

Tuhan, berkatilah orangtua, single parent, para duda dan janda sebagai pelindungi jiwa abadi anak-anak mereka. Amin.

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here