Menanti Israel Berhasil Temukan Vaksin Coronavirus

0
301 views
Menghindari Sebaran Coronavirus Saat Misa dan Ibadat

INI kabar baik. Setidaknya bagi dunia global yang kini dilanda kecemasan global. Lantaran virus mematikan coronavirus (Covid-19) kini sudah merebak kemana-mana dan mengganas.

Juga makan korban jiwa. Setidaknya sudah 3.000-an orang telah meninggal karena terpapar infeksi mematikan Covid-19.

Karenanya, ini menjadi kabar baik. Tentu kalau Israel nantinya mampu membuktikkan ucapan para ilmuwan bidang kesehatan mereka.

Sesumbarnya adalah sesuatu yang “meletupkan” harapan.

Dalam tempo setidaknya 90 hari ke depan, vaksin coronavirus sudah akan bisa didapatkan di pasar global.

Demikian omongan Menteri Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Israel sebagaimana dilansir oleh harian The Jerusalem Post akhir Februari 2020 lalu.

“Selamat buat MIGAL (The Galilee Research Institute]  atas prestasinya yang mengagumkan ini,” tutur Menteri Akunis said.

“Saya yakin dalam beberapa waktu kemudian akan terjadi kemajuan penting. Kita akan mampu menyediakan hal yang saat ini tengah dibutuhkan oleh masyarakat internasional untuk memerangi virus Covid-19,” paparnya lagi.

MIGAL berlokasi di Galilea, Israel.

Menurut Menteri Akuni, dalam empat tahun terakhir ini MIGAL sudah melakukan eksperimen dan penelitian pengembangan vaksin untuk memerangi virus yang disebut IBV. Percobaan pada hewan sudah berhasil menunjukkan dampak positf.

“Awalnya kami hanya ingin mengembangkan teknologi dan bukan secara spesifik untuk menemukan vaksin bagi penyakit infeksi virus,” tutur Dr. Chen Katz, kepala program penelitian MIGAL.

Namun kemudian, projek keilmuan itu dikembangkan lagi. Intinya adalah “menciptakan” vaksin yang mampu mendorong tubuh manusia memiliki antibody guna melawan virus.

Mari kita tunggu “keajaiban” dari Israel.

Sumber: The Jerusalem Post

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here