Minggu Hari Ini, Paus Fransiskus Tinggalkan RS Gemelli

0
10 views
Paus Fransiskus saat dirawat di RS Gemelli. (Vatican News)

PAUS Fransiskus dijadwalkan akan keluar meninggalkan Rumah Sakit Gemelli hari Minggu, 23 Maret ini. Ia akan pulang kembali ke Casa Santa Marta setelah memimpin Doa Angelus

Kepala tim medis dr. Sergio Alfieri menyatakan kepulangan Paus keluar dari RS ini diambil, setelah kondisi kesehatan beliau menunjukkan perbaikan stabil dan cepat. Paus menjalani rawat inap selama 38 hari sejak 14 Februari karena terkena infeksi pneumonia bilateral dan insufisiensi pernapasan akut. 

Meski telah sembuh, Paus masih memerlukan pemulihan selama dua bulan ke depan; dengan perawatan medis dan istirahat yang cukup.

Dokter menegaskan bahwa selama dirawat, Paus selalu sadar, kooperatif, dan tidak mengalami komplikasi serius seperti diabetes. 

Selama di rumah sakit, Paus tetap mengikuti perkembangan dunia dan menjalani tugasnya. Ia senang bisa kembali ke rumah, karena demikia menurut dokter, “Proses pemulihan terbaik adalah di rumah.”

Sumber: Vatican News.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here