PARA remaja Karya Kepausan Anak Misioner Indonesia menyelenggarakan Jambore Nasional Serikat Karya Kepausan Anak Misioner (Sekami) 2023. Ini sebagai perayaan syukur ulang tahun berdirinya Sekami ke-180 dan perayaan syukur Sinode Gereja yang digaungkan sejak 2021.
Tema Jamnas Sekami: “Berbagi Sukacita Injil dalam Kebhinekaan, Bersahabat, Terlibat, Menjadi Berkat.”
Jamnas Sekami diselenggaran 4-7 Juli 2023 di Seminari Menengah St. Petrus Kanisius Mertoyudan.
Perayaan Ekaristi dipimpin oleh Ketua KWI Mgr. Antonius Subianto Bunjamin OSC, Uskup Keuskupan Agung Semarang Mgr. Robertus Rubiyatmoko, Uskup KEUSKUPAN Padang Mgr. Vitus Rubianto Solichin SX, dan Uskup Keuskupan Ketapang Mgr. Pius Riana Prapdi.
Semua uskup ini alumni Seminari Mertoyudan.
Saat homili, Ketua KWI Mgr. Antonius Subianto Bunjamin OSC mengajak anak-anak dan remaja agar menyadari kehadiran Tuhan dan pewartaan-Nya serta memperhatikan Tuhan yang hidup dengan kita.
“Biarkan Tuhan menghardik badai dalam hidup kita dengan berbagai persoalan hingga badai tenang dan kita pun bisa berlabuh dengan damai”.
“Mari kita menjadi misionaris cilik yang hidup bersahabat, terlibat dan menjadi berkat kalau mengandalkan kekuatan Tuhan. Perjumpaan dengan Tuhan akan menumbuhkan suka cita. Dimanapun berada hati akan menjadi senang.”
Sumber: Komsos KAS.