Pastor Georg Ratzinger (96), Kakak Kandung Paus Emeritus Benedictus XVI Meninggal

0
1,133 views
Almarhum Pastor Georg Ratzinger dan adik kandungnya Paus Emeritus Benedictus XVI by Vatican News

NAMANYA adalah Pastor Georg Ratzinger. Usianya sudah 96 tahun. Ia adalah kakak kandung Paus Emeritus Benedictus XVI.

Pada hari Rabu tanggal 1 Juli 2020 ini, Pastor Georg Ratzinger meninggal dunia. Demikian kabar santer yang dikonfirmasi jaringan kerja Sesawi.Net di Vatikan dan Roma, Italia.

Laman Vatican News juga merilis kematian Pastor Georg Ratzinger ini. Ia meninggal di Regensburg, wilayah Bavaria, Jerman.

Beberapa waktu lalu, Paus Emeritus Benedictus sempat melawat ke Jerman untuk menjenguk kakak kandungnya ini. Kedua kakak-adik bersaudara kandung yang sama-sama menjadi imam ini memiliki hubungan personal yang sangat erat.

Mereka berdua ditahbiskan imam pada hari dan tanggal yang sama.

Almarhum Pastor Georg Ratzinger sangat moncer di bidang musik dan seorang konduktor orkestra. Sedangkan adiknya yang kemudian menjadi Paus Benedictus dikenal sebagai teolog hebat di Vatikan.

Dengan meninggalnya Pastor Georg Ratzinger, maka di dalam keluarga Ratzinger ini sekarang tinggal Paus Emeritus Benedictus XVI saja yang masih hidup.

Riwayat hidup alm. Georg Ratzinger

Lahir di Pleiskirchen, Bavaria, 15 Januari 1924, Georg Ratzinger memiliki bakat musik sangat hebat sejak ia bermain orgen di gereja paroki pada usia 11 tahun. Ia masuk seminari pada tahun 1935.

Tahun 1942, ia menjalani kerja paksa di bawah era kekuasan Reichsarbeitsdienst dan kemudian di bawah Wehrmacht. Sebagai pemuda wajib militer, ia ikut bertempur di Italia.

Ia ditangkap hidup-hidup oleh pasukan Sekutu di bulan Maret 1945 dan ditawan di Napoli.

Tahun 1947, bersama adik kandungnya Joseph Ratzinger (kemudian menjadi Paus Benedictus XVI), ia masuk seminari Herzogliches Georgianum di Muenchen.

Tanggal 29 Juni 1951 bersama adiknya Joseph Ratziner dan 40 Diakon lainnya, ia menerima Sakramen Imamat. Mereka ditahbiskan imam di Gereja Katedral Freising dengan Uskup Penahbisnya adalah Kardinal Michael von Faulhaber.

Setelah memimpin selama 30 tahun sebagai direktur Traunstein –sebuah kelompok orkestra dari tahun 1964-1994, almarhum Pastor Georg Ratzinger menjadi Direktur Grup Musik Gereja Katedral Regensburg.

Dengan grup musik bernama “Regensburger Domspatzen”, ia berkeliling dunia untuk manggung.

Pada tanggal  22 Augustus 2008, almarhum mendapat kewarganegaraan kehormatan dari Walikota Castel Gandolfo.

Requiescat in pace et vivat ad vitam aeternam.

Sumber: Vatican News.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here