KOTA VATIKAN, SESAWI.NET – KROASIA memiliki tanggung jawab untuk mempromosikan nilai-nilai kristiani dan peran keluarga dalam pendidikan serta kehidupan sosial mumpung sedag menyiapkan diri masuk Uni Eropa. Demikian ungkap Paus Benediktus XVI.
Dalam penampilan publik pertamanya usai kembali dari kunjungan pastoralnya ke Ibu Kota Kroasia, Zagreb pada 4-5 Juni lalu, Paus juga menekankan peran pentingnya keluarga dan kesetiaan dalam pernikahan apalagi akhir-akhir ini perceraian makin meningkat di Eropa.
“Sekarang ini di Eropa,” lanjut paus, “Bangsa-bangsa dengan tradisi Kristen yang solid memiliki tanggung jawab khusus untuk pempromosikan dan mempertahankan peran penting keluarga dalam sebuah perkawinan, yang memiliki pengaruh kuat bagi pendidikan dan kehidupan sosial.”
Tentu, menurut Paus, penting bagi Kroasia yang sebentar lagi bakal bergabung dengan Uni Eropa di penghunjung tahun.
Paus mengatakan, sementara perceraian meningkat dalam kehidupan masyarakat zaman ini,” kesetiaan dalam pernikahan menjadi sangat berarti sebagai bentuk kesaksian akan cinta kisa pada Kristus”.
Kesetiaan ini, kata Paus, merupakan batu pijakan bagi suksesnya pendidikan anak-anak ke depan karena “iman kita pada Tuhan yang adalah cinta akan tersalurkan lewat kesaksian kesetiaan para pasangan yang menikah dan yang secara alami dirasakan oleh anak-anak, masa depan bangsa kita.”
Abdi
Source: Catholic News