Bacaan Yohanes 8:31-42
Maka kata-Nya kepada orang-orang Yahudi yang percaya kepada-Nya: “Jikalau kamu tetap dalam firman-Ku, kamu benar-benar adalah murid-Ku dan kamu akan mengetahui kebenaran, dan kebenaran itu akan memerdekakan kamu.” Kata Yesus kepada mereka: “Aku berkata kepadamu, sesungguhnya setiap orang yang berbuat dosa, adalah hamba dosa. Dan hamba tidak tetap tinggal dalam rumah, tetapi anak tetap tinggal dalam rumah. Jadi apabila Anak itu memerdekakan kamu, kamu pun benar-benar merdeka.” (Yoh 8:31-32,34-36)
Sahabat pelita hati,
PELITA sabda hari ini menegaskan bahwa prasyarat utama untuk menjadi murid Yesus adalah harus tinggal dalam firman-Nya. Jika orang sungguh tinggal di dalam firman-Nya akan mengalami kebenaran yang memerdekakan dan pada akhirnya tidak akan menjadi hamba dosa yang tinggal di luar tetapi akan menjadi anak yang tinggal tetap di dalam kediaman-Nya.
Sahabat terkasih,
masa prapaskah adalah saat yang indah untuk olah rohani (mengolah hati dan mengolah diri) melalui aneka macam usaha batin. Semoga kita semakin dekat dengan sabda kudus-Nya yang sarat dengan ajaran keutamaan. Pelita sabda yang kita baca dan renungkan setiap awal hari semoga sungguh menjadi pelita yang menerangi hati dan memantaskan kita hidup dekat dengan-Nya. Selamat membaca dan merenungkan pelita hati.
Bila ada sumur di ladang,
bolehlah kita menumpang mandi.
Tuhan belimpah kasih sayang,
mendekatlah ‘tuk merundukkan hati.
dari Banyutemumpang, Sawangan, Magelang,
Berkah Dalem, Rm.Istoto
Kredit foto: Ilustrasi (Ist)