GEREJA St. Yosep Paroki Katedral Pontianak sejak dua pekan lalu terlihat sibuk “mempercantik diri”. Aroma Natal mulai terasa, ketika kaki melangkah masuk ke area Gereja Katedral yang megah.
Sekarang ini, berbagai sudut sudah ‘berhias’ dengan berbagai macam ornamen khas Natal; seperti hiasan Pohon Natal, kandang, dan aneka pernak-pernik lainnya.
Damai Sejahtera
Menurut Ketua Bagian Dekorasi Natal, Pak Yosep, tahun ini Gereja Katedral St. Yosep merancang desain dekorasi mulai dari pintu masuk utama Katedral, bagian di lantai bawah dan atas, panti koor, altar, dan kandang Natal.
Semua itu, kata dia, dikemas sesuai dengan tema Natal yakni “Hendaklah Damai Sejahtera Kristus Memerintah dalam Hatimu” (Surat Paulus kepada Umat di Kolose 3:15).
Bangsa Indonesia adalah bangsa dibangun atas dasar keberagaman dengan aneka bahasa, etnisitas, dan budaya. Keanekaragaman ini sekaligus unik dan membuat kita kaya.
Oleh karena itu sebagai warga negara yang mencintai bangsanya, kata Pak Yosep, kita tidak mau kekayaan kita dirampas oleh permusuhan, pertikaian dan sebagainya.
Demikian ungkapan hati Pak Yosep yang sudah dua tahun berturut-turut ini telah didapuk Panitia Natal menjadi koordinator dekorasi kandang Natal.
Ia tidak lupa berkonsultasi dengan pastor paroki, sebelum memdesain dekorasi kandang Natal.
Proses dekorasi ini berlangsung kurang lebih sebulan lamanya. Barulah kemudian dilakukan ‘serah terima’ kepada Pastor Paroki Katedral Romo Alex Pr pada Sabtu malam 23 Desember 2017 di Gereja Katedral St. Yosep.
Tiga kali misa
Menurut Panitia Natal Gereja Katedral St. Yosep Pontianak, misa Malam Natal akan berlangsung sebanyak tiga kali, yakni:
- Misa 1: pukul 18.00 WIB.
- Misa 2: pukul 21.00 WIB.
- Misa 3: pukul 00.00 WIB
Sementara, Misa Hari Raya Natal, Senin 25 Desember 2017 akan berlangsung sebanyak empat kali sebagai berikut:
- Misa 1: pukul 06.00 WIB .
- Misa 2: pukul 08.30 WIB.
- Misa 3: pukul 16.30 WIB.
- Misa 4: pukul 19.00 WIB
Misa khusus anak
Gereja St. Yosep Katedral Pontianak akan mengadakan Misa Natal khusus untuk anak-anak (SEKAMI). Rencananya, misa khusus untuk anak-anak ini akan berlangsung pada hari Selasa, tanggal 26 Desember 2017 pukul 08.30 WIB.
Lokasi parkir
Untuk lahan parkir kendaraan bagi segenap umat yang mengikuti perayaan Misa Natal, maka panitia telah menyediakan tiga areal lokasi, yaitu:
- Parkir sepeda motor di halaman SD Karya Yosep.
- Parkir mobil di basemen Gedung Perbasi dan halaman SMA St. Paulus tidak jauh dengan Gereja Katedral.
Tim keamanan misa Malam Natal dan Misa Hari Raya Natal akan diampu bersama oleh manajemen Gereja Paroki Katedral dalam kerjasamanya dengan dengan pihak Kepolisian dan TNI.