SEJARAH Gereja yang sulit terlupakan di Keuskupan Agung Semarang tidak terlepas dari Muntilan. Misi awal perkembangan iman yang membekas dengan peningalan-peninggalan benda bersejarah. Kehadiran anggota Signis Indonesia dalam kunjungan di Museum misi Muntilan sebagai rangkaian agenda kegiatan tahunan, (Minggu, 12/2017).
Peninggalan benda-benda bersejarah yang tertata rapih di museum menjadi pemandangan menarik untuk dinikmati. Para peserta yang hadir bisa mengambil foto sebagai dokumentasi. Secara terpisah president Signis Indonesia, Romo Frans de Sales, FCJ menggambarkan kehadiran Anggota Signis Indonesia sangat membantu karya pastoral.
“Media komunikasi di bidang audio visual sangat membantu karya pastoral dalam mewartakan kabar sukacita bagi orang lain. Media bukan sarana membawa kebencian bagi orang lain. Apalagi digunakan untuk menebar permusuhan. Jadikan media sebagai alat untuk membawa kabar sukacita bagi sesama,” cetusnya.
Peserta yang hadir dalam pertemuan signis melaporkan hasil produksi serta saling berbagi pengalaman dalam tugas pelayanan.