Puncta 03.07.18. Pesta St. Tomas Rasul: Tidak Melihat , namun Percaya

0
1,233 views
St. Thomas Rasul (ist)

HARI ini Gereja merayakan pesta St. Tomas. Seorang nelayan pembantu yang tidak punya kapal sendiri. Karena itu sikapnya sangat hati-hati. Ia tidak mudah percaya pada hal yang tidak dilihatnya sendiri. Maka waktu teman-temannya mengalami penampakan Yesus, ia tidak percaya.

“Sebelum aku melihat bekas paku pada tanganNya dan sebelum aku mencucukkan jariku ke dalam bekas paku itu dan mencucukkan tanganku ke dalam lambung-Nya, aku sama sekali tidak akan percaya.”

Kata-katanya tegas, jujur, polos dan apa adanya justru dengan sikap Tomas itu, Yesus menegaskan, “Berbahagialah mereka yang tidak melihat, namun percaya.”

Tomas memberi jalan pada kita semua yang tidak melihat kebangkitan Yesus untuk berani percaya. Rasul Tomas makin yakin dengan penegasan Yesus. Ia mati sebagai martir dengan ditusuk tombak karena membela imannya. Darah martir menyuburkan iman kita. Kita rayakan pestanya tgl 3 juli ini.

Mari kita meneladan sikapnya. Selamat merenungkan. Berkah Dalem.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here