BACAAN Injil yg kita renungkan pada hari ini membawa pesan bagi kita tentang iman yg mendalam. Iman yg dalam itu dimiliki oleh seorang perwira Romawi.
Ia cemas dengan kondisi hamba yg amat ia sayangi itu sakit bahkan hampir mati. Ketika mendengar bahwa Yesus ke Kafernaum, ia menyuruh beberapa orang tua tua Yahudi untuk menemui Yesus.
Tujuannya mereka minta supaya Yesus menyrmbuhkan hamba dari perwira yg baik hati itu. Dijelaskan dalam bacaan injil bahwa perwira Romawi itu adalah perwira yg baik karena ia menanggung pembangunan rumah ibadat orang Yahudi.
Sekalipun ia orang asing bahkan seorang penjajah tetapi perwira itu peduli dengan orang orang Yahudi. Tidak hanya peduli, tetapi perwira itu mempunyai iman yg dalam kepada Yesus.
Buah dari iman yg dalam itu adalah kesembuhan bagi hamba yg disayanginya.
Bagaimana dengan iman anda?@diopr.