RIP KH Hasyim Muzadi, Ketua PBNU 1999-2010

0
682 views
RIP KH Hasyim Muzadi. (Ist)

KABAR duka kali ini datang dari keluarga besar Nahdlatul Ulama (NU), organisasi Islam paling besar dan moderat di Indonesia. Pada hari Kamis pagi tanggal 16 Maret 2017 ini telah meninggal dunia:

  • Kyai Haji Hasyim Muzadi pada usia 72 tahun di Malang, Jawa Timur.

Almarhum Kyai Haji Ahmad Hasyim Muzadi lahir di Bangilan, Tuban, Jatim, 8 Agustus 1944.

Sebagai tokoh muslim yang sangat moderat, almarhum sangat  aktif membina hubungan akrab dengan para pemimpin agama lainnya, termasuk Kardinal Julius Darmaatmadja SJ saat menjadi Ketua KWI.

Mengenyam pendidikan di Pondok Pesantren Modern Darussalem di Gontor kurun waktu 1956-1962 dan sebelumnya bersekolah di Madrasah Ibtidaiyah di Tuban pada tahun 1950, almarhum KH Hasyim Muzadi pernah menjadi Ketua PBNU ke-4 kurun waktu 1999-2010. Ia mengisi jabatan Ketua PBNU setelah sebelumnya dijabat mendiang Abdurrahman “Gus Dur” Wahid yang kemudian menjadi Presiden RI.

Pengasuh Pondok Pesantren Al-Hikam di Malang ini juga pernah mendampingi Megawati Soekarnoputri sebagai Cawapres pada Pemilu 2004 yang akhirnya dimenangkan oleh pasangan Capres Susilo Bambang Yudhoyono dan Cawapres Jusuf Kalla.

Suasana pelayatan di rumah duka di Malang (Romo Eko Putranta O.Carm)

Romo Eko Putranto O.Carm dari Malang menyempatkan diri datang melayat ke rumah duka almarhum. Usai sholat dhuhur, jenazah akan diterbangkan menuju Depok di Kabupaten Bogor untuk kemudian dimakamkan di sana.

Semoga beristirahat dalam damai.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here