Salib AYD 2017 Mampir di Pondok Pesantren Al Qodir Wukirsari

5
5,420 views
Sambutan hangat oleh pemimpin ponpes atas rombongan pembawa salib IYD 2017. (Ist)

INI kabar bungah dari Yogyakarta sebagaimana dirilis infonya oleh Yapi Taum, penggiat komunikasi lintas iman di sebuah grup WA.

Pada tanggal 23 April 2017 kemarin, parade Salib Asian Youth Day (AYD) 2017 yang tengah dalam perjalaan menuju Gereja St. Petrus dan Paulus – Paroki Babadan, Yogyakarta, dipersilahkan oleh Bapak Kiai pemimpin Pondok Pesantren Al Qodir Wukirsari untuk mampir sejenak di kompleks Ponpes.

Maka, jadilah pertemuan OMK Paroki St. Petrus & Paulus Babadan dengan anak-anak Ponpes tersebut.

Sebuah ajang pertemanan antar remaja lintas iman yang patut dijadikan contoh.

OMK Paroki St. Petrus & Paulus Babadan Yogyakarta menerima sambutan hangat dan akrab di pondok pesantren. (Ist)
Para santri menerima hangat rombongan OMK Paroki St. Petrus & Paulus Babadan, Yogyakarta. (ist)
Belajar mencintai keberagaman dipupuk sejak usia dini. (Ist)

5 COMMENTS

  1. Inilah indonesia sejati, saya bangga pada pak Kiyai dan pemuda ponpes. Tidak ada musuh dalam diari anak anak bangsa. Mari kita tingkatkan kebersamaan. Dunia akan heran melihat kita, biarlah mereka belajar dari kita.

  2. Salut dan perlu diapresiasi sikap toleransi yg tinggi pimponpes Al Qhodir Wukirsari, shg terjadi silaturahmi antar pemuda Katolik dan Islam di ponpes yg begitu akrab, ini modal besar untuk keutuhan NKRI tercinta kita.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here