Sejahteranya Surga Umat Katolik, Masih Mau Murtad?

1
584 views

Bacaan 1: Why 22:1-7

Injil: Luk 21:34-36

Akhir-akhir ini viral seorang selebritis yang konon katanya umat katolik. Namun cukup mengagetkan, tiba-tiba dia menganggap orang katolik itu sesat karena menyembah “Corpus Christi”. Katanya dalam “Corpus Christi” itu ada “unclean spirit” (roh jahat).

Memang sungguh disesalkan, mestinya dia bisa berdiskusi dahulu minimal dengan romo paroki apa itu “Corpus Christi”.

Barangkali, dia memang tidak paham imannya.

Bacaan hari ini menyuguhkan suasana sejahteranya surga oleh penglihatan Rasul Yohanes dalam pengalaman rohaninya saat ia diangkat ke surga.

Dituliskan dalam Kitab Wahyu bahwa di surga itu:

  • Ada sungai air kehidupan, jernih bagaikan kristal, dan mengalir ke luar dari takhta Allah dan takhta Anak Domba itu.
  • Di kedua sisi sungai tumbuh pohon-pohon yang berbuah setiap bulan dan daunnya bisa untuk obat (sejahtera dan tak ada sakit).
  • Tidak ada lagi laknat (kutukan)
  • Allah dan Anak Domba tinggal disitu sehingga kita bisa bertemu langsung tatap muka
  • Allah adalah “Terang” sehingga disitu tak perlu matahari lagi
  • Tak ada lagi malam (kegelapan, kejahatan)
  • Kita akan hidup seperti raja (berkuasa)

Namun untuk bisa diterima disitu tentu ada syaratnya, yaitu kudus.

Maka Tuhan Yesus mengingatkan para pengikut-Nya agar menjaga diri saat masih hidup di dunia dan tidak terjerumus dalam pencobaan. Maksud dari semua itu adalah supaya hidup kudus, tak bercacat dan diterima dalam Kerajaan Surgawi.

Sebab Parousia (akhir zaman, kedatangan Kristus kedua kali di dunia) datang secara tidak terduga, kapan saja tidak ada yang tahu.

“Jagalah dirimu, supaya hatimu jangan sarat oleh pesta pora dan kemabukan serta kepentingan-kepentingan duniawi

Berjaga-jagalah senantiasa sambil berdoa, supaya kamu beroleh kekuatan untuk luput dari semua yang akan terjadi itu, dan supaya kamu tahan berdiri di hadapan Anak Manusia.”

Demikian nasihatnya kepada semua pengikut-Nya termasuk kita saat ini.

Pesan hari ini

Setelah tahu betapa enak dan sejahteranya hidup kekal di surganya umat katolik, masih mau murtad?

Berjaga-jagalah selalu supaya jangan disesatkan Iblis.

“Jangan mudah tergelincir segala tipu muslihat dan provokasi-provokasi yang tampak atau tersembunyi, kalau kita waspada dan bertindak sebagai patriot maka pasti selamat.”

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here