Serikat Yesus di Suriah Serukan Penghentian Kekerasan

1
4,883 views

SURIAH, SESAWI.NETSERIKAT Yesus di Suriah telah mengeluarkan pernyataan menyikapi situasi sosial politik yang memanas di negara tersebut dan menyerukan kepada semua pihak untuk menghentikan segala bentuk kekerasan yang sudah mengancam kesatuan nasional, upaya dialog dan juga kebebasan berekspresi.

Para Jesuit di Suriah ini mengkuatirkan bahwa ketegangan politik yang tengah melanda negeri tersebut berada di dalam tahap yang sudah sangat kritis menuju sebuah disintegrasi bangsa yang bisa mengarah pada pertentangan antar etnis dan agama, serta mengancam kelompok minoritas Kristen di sana.

Konflik Agama

“Situasi kacau balau yang ada di negeri ini sudah mengarah pada terbukanya medan kekerasan. Penolakan terhadap pribadi, sebagaimana kita tahu adalah sumber dari kekerasan yang memicu kekerasan yang lain. Sementara ini kami mengamati adanya usaha untuk memprovokasi situasi yang ada menjadi sebuah konflik agama, yang tentunya akan mengancam integrasi bangsa, “ demikian menurut pernyataan tersebut.

Reformasi

Para Jesuit ini juga menegaskan bahwa tuntutan legitim untuk adanya reformasi, harus merupakan bagian dari perjuangan anti kekerasan. Fakta yang terjadi di Suriah dan juga dunia Arab lewat adanya berbagai kerusuhan sosial  telah membawa sebuah harapan baru yang direpresentasikan pada adanya kebebasan berekspresi dan usaha bersama untuk mencari kebenaran. Reformasi sosial politik pada akhirnya merupakan kebutuhan yang mendesak agar hak setiap orang tidak diabaikan begitu saja.

AUGUSTINUS WIDYAPUTRANTO

SOURCE: www.sjweb.info

1 COMMENT

  1. Mas Putranto .

    Menurut Kyai Said Agil,Indonesia masih jauh lebih sejuk drpd Timur Tengah terutama soal Agama , HAM dan Kebangsaan , namun akar dari masalah dunia pastilah soal nafsu akan kekuasaan,kekayaan , kehormatan Dan masalah itu makin membesar;dunia Barat yang sudah mapan dengan demokrasi dan HAM juga sedang mengalami godaan ini , mungkinkah mereka si penguasa dunia ini sedang stress dan mengekspor masalah kedunia Arab . Indonesia juga tampaknya makin memburuk , situasinya seperti Zaman Amos , menuju kemanakah kita ?

    Kita doakan semoga mereka semua mendapatkan kesadaran dan dunia kembali menjadi baik seperti saat diciptakan .

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here