UDARA bersih dan segar menggantung tinggi di langit Sintang, sebuah kota kecil berjarak kurang lebih 7-8 jam perjalanan darat dari Ibukota Provinsi Kalbar: Pontianak. Pada hari Rabu tanggal 22 Maret 2017, Kota Sintang mendadak menjadi ‘tempat destinasi wisata’ baru. Sehari dan pada hari Rabu ini, Sintang kebanjiran para tetamu datang dari luar kota.
Ada 29 Uskup dari seluruh Indonesia datang menghampiri Sintang. Lalu, Nuntio Dubes Vatikan untuk Indonesia Mgr. Antonio Guido Filipazzi juga menyambangi Sintang. Berikutnya Dirjen Bimas Katolik Kemenag Eusabius Binsasi dan ribuan umat katolik dari kota-kota tetangga.
Baca juga:
- Salve Jelang Tahbisan Uskup Sintang Mgr. Samuel OFMCap: Jadi Uskup Bukan Naik Jabatan
- Tahbisan Episkopal Mgr. Samuel OFMCap, Paroki Sungai Durian Sintang Jamu Para Uskup dan Tetamu
- Stadion Baning Sintang, Lokasi Tahbisan Uskup Keuskupan Sintang Mgr. Samuel Oton Sidin OFMCap
Tak lupa juga, puluhan orang dari Paroki St. Fransiskus Assisi di Tebet, Jakarta Selatan yang sengaja datang ke Sintang dalam format kelompok koor. Kali ini, mereka ikut memeriahkan misa tahbisan episkopal Mgr. Samuel Oto Sidin OFMCap yang hari ini akan resmi ‘menjadi’ seorang Uskup berkat tahbisan episkopalnya.
Baca juga:
- Uskup Keuskupan Sintang Mgr. Samuel Oton Sidin OFMCap, Pahlawan Lingkungan Hidup dan Peraih Kalpataru
- Sekilas tentang Mgr. Samuel Oton Sidin OFMCap, Uskup Keuskupan Sintang
- Kisah Penunjukan Uskup Keuskupan Sintang: Mgr. Samuel Oton Sidin Nyatakan Siap 19 Des 2016 (1)
Namun, dua jam sebelum ‘Hari-H’ yang menentukan Keuskupan Sintang ini, situasi di Stadion Olahraga Baning di Sintang masih relatif sepi. Pada beberapa ruas titik di dalam stadion sederhana ini sudah berkumpul beberapa orang umat yang akan menghadiri acara tahbisan uskup ini.
Di antara mereka adalah rombongan KBKK (Kelompok Bakti Kasih Kemanusiaan), sebuah kelompok peduli kemanusiaan katolik yang anggotanya terdiri dari kaum professional lintas profesi, para imam lintas ordo/tarekat/diosesan, para suster lintas tarekat, dan tentu saja kaum awam lainnya. Beberapa hari menjelang ‘Hari H’ di Stasion Baning Sintang ini, rombongan KBKK mengadakan misi bakti kasih kemanusiaan di beberapa titik lokasi di Keuskupan Sintang.
Angel Li, ketua program misi bakti kasih KBKK ke Keuskupan Sintang, berbagi dokumentasi foto tentang sikon Stadion Baning Sintang menjelang misa tahbisan episkopal.