Tinggal di Dalam Yesus

0
274 views
Ist


Bacaan Injil Yohanes 15:1-8

“Jikalau kamu tinggal di dalam Aku dan firman-Ku tinggal di dalam kamu, mintalah apa saja yang kamu kehendaki, dan kamu akan menerimanya.” (Yohanes 15:7)

Tuhan, terima kasih untuk hari Minggu ini
Karena Engkau masih membolehkan kami
Menikmati hari baru dalam cinta-Mu
Cinta yang sungguh tak bertepi
Cinta dalam kemahakuasaan-Mu
Cinta yang terpancar seluas alam

Di hari Minggu Paskah ke-5 ini
Engkau menyapa kami dengan firman
Akulah pokok anggur yang benar
Dan Bapa-Kulah pengusahanya
Setiap ranting padaku
Yang tidak berbuah dipotongnya

Firman-Mu mengingatkan kami
Agar menjadi ranting yang berbuah
Engkau yang akan membersihkannya
Agar supaya berbuah lebih banya banyak lagi
Engkau menawarkan kami tinggal di dalam-Mu
Agar Engkau juga tinggal di dalam diri kami

Kami sungguh percaya firman-Mu
Jika kami tinggal di dalam Engkau
Dan firman-Mu tinggal di dalam kami
Maka apa saja yang kami kehendaki
Kami akan menerimanya dari kemurahan-Mu
Sebab kami adalah murid-murid-Mu

Tuhan, hamba-Mu SantaTeresa dari Kalkuta
Mewariskan kami pesan yang menghidupkan
Ketika kamu melihat salib
Kamu memahami betapa Yesus mencintaimu
Ketika kamu memandang Hosti Suci
Kamu memahami betapa Yesus mencintaimu

Maka kami mohon kepada-Mu
Tuntun kami setiap saat memandang salib-Mu
Agar kami memahami betapa besar cinta-Mu
Menjadikan kami ranting-ranting yang berbuah
Hantar kami setiap saat merayakan Ekaristi
Sehingga memahami cinta-Mu tanpa pamrih

Tuhan, pakailah kami sesuai kehendak-Mu
Dalam kerjasama untuk menghasilkan buah
Yang dapat bermanfaat bagi siapa saja
Jauhkan kami dari kerjasama yang merusak
Yang akan menghasilkan buah yang meracuni
Dan menjauhkan sesama kami dari kasih-Mu

Kami mohon kemurahan-Mu
Curahkan Roh kebaikan kepada kami
Sehingga kami mampu untuk berbagi
Dalam segala hal kecuali dalam hal dosa
Biarkan kami tinggal dalam nama-Mu: Yesus
Jadikan kami saling mengampuni, amin.

Denpasar, 02.05.2021

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here