Tuhan Hadir di Rangkaian Bunga Biara Flos Carmeli Batu

1
1,255 views
Ilustrasi (Ist)

SUDAH selama 12 tahun terakhir ini, saya mendapat kepercayaan sebagai sakrista yang antara lain bertugas menyiapkan rangkaian bunga untuk hiasan di altar. Saya menyukai pekerjaan sederhana ini.

Mengapa demikian? Ini karena dengan merangkai bunga untuk hiasan di altar, saya merasa bisa semakin dekat dengan Tuhan. Dengan merangkai bunga dan membuatnya seindah mungkin, saya merasa bahwa inilah wujud ‘persembahan’ saya kepada Tuhan. Di situ, saya benar-benar merasakan dan mengalami bahwa Tuhan hadir di segala ‘cuaca’ dan dimana-mana.

Pada akhirnya, saya sungguh menyadari bahwa saya mesti melakukan pekerjaan sederhana ini dengan perasaan sukacita dan hati bahagia. Rasa sukacita dan kebahagiaan itu muncul ketika saya tengah merangkai carang-carang kering dengan paduan aneka bunga hidup yang diambil dari pekarangan biara.

Hiasan bunga ini harus dibuat menjadi lebih ‘meriah’ dan lengkap, ketika datang hari-hari perayaan besar dalam kalender liturgi Gereja. Saat merangkai bunga untuk keperluan Paska dan Natal, saya berusaha seoptimal mungkin merangkai bunga dengan sentuhan lebih indah.

Ternyata, kegiatan sederhana bernama merangkai bunga di balik tembok Biara Rubiah Flos Carmeli di Batu ini menggaungkan semangat kebersamaan di antara kami: para suster rubiah O.Carm.

Hati damai dan perasaan bahagia itu datang tidak jauh, melainkan terjadi di ruang sakristi saat saya bersama rekan suster rubiah karmelit tengah bekerja merangkai bunga.

Apa yang bisa saya petik sebagai hal baik dari kegiatan sederhana ini sungguh nyata. Yakni, marilah kita belajar menemukan Tuhan dalam segala hal, termasuk dalam pekerjaan-pekerjaan sederhana seperti kegiatan merangkai bunga.

Jadi dalam setiap perkerjaan apa pun namun kalau hal itu dilakukan dengan suka cita dan kegembiraan sebagai anak-anak Allah, hal itu akan membawa berkah kepada banyak orang. Tentu saja, berkah berlimpah itu dirasakan oleh mereka yang merangkai bunga.

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here