Home BERITA Uskup Keuskupan Manado Terpilih: Mgr. Benedictus Estephanus Rolly Untu MSC, Lulus SD...

Uskup Keuskupan Manado Terpilih: Mgr. Benedictus Estephanus Rolly Untu MSC, Lulus SD Masuk Seminari Kecil (3)

0
Uskup Keuskupan Manado Terpilih: Mgr. Benedicstus Estephanus Rolly Untu MSC, putera Minahasa asli Lembean, sekitar 25 km sebelah utara Kota Manado. (Dok. Provinsialat MSC)

SEBELUM Misa Krismatis di Gereja Katedral Manado, pada hari Rabu Tanggal 12 April 2017, pukul 18.00 waktu Manado atau jam 12.00 waktu Roma, Uskup Manado Mgr. Josef Suwatan MSC membacakan surat keputusan Paus Fransiskus yang mengangkat Pastor Rolly MSC menjadi Uskup baru untuk Keuskupan Manado. Umat yang memenuhi Gereja Katedral sore itu, bersama dengan para frater dari Seminari Tinggi Pineleng dan biarawan biarawati serta sekitar 100 imam yang mendengarkan pengumuman itu spontan bertepuk tangan menyambut pengumuman itu.

Baca juga:  Misa Krisma di Gereja Hati Tersuci Maria Katedral Manado: Kita Mendapat Uskup Baru RP Benedictus Estephanus Rolly Untu MSC

Tanggal 10 April atau tiga hari sebelumnya, Mgr. Josef Suwatan MSC merayakan HUT-nya yang ke 77. Memang sejak dua tahun yang lalu Mgr. Jos sudah menulis surat pengunduran diri sesuai dengan kententuan Hukum Gereja  kanon 401 §1 bahwa Uskup yang telah genap berusia 75 tahun diharapkan menulis surat pengunduran diri kepada Paus. Dan Paus Fransiskus telah menunjuk Mgr. Rolly Untu MSC  sebagai Uskup Manado yang baru meneruskan Jabatan Uskup yang dipercayakan kepada Mgr. Josef Suwatan MSC.

Mantan Provinsial MSC Provindo

Pastor Rolly Untu baru saja mengakhiri tugasnya sebagai Provisial MSC  Provinsi Indonesia (Provindo) selama dua periode (2011–2017). Hari-hari sebelum dirilis pengumuman resmi tentang pengangkatannya sebagai Uskup baru Keuskupan Manado itu, Pastor Rolly Untu sebenarnya  sedang dalam status cuti sehingga beliau berada di Manado di antara kaum keluarganya sambil rencananya melayani tugas Paskah.

Namun di tengah liburan bersama keluarga dekatnya itu,  tiba-tiba ia kembali ke Jakarta dan rupanya dipanggil oleh Nuntius (Duta Besar Vatikan) untuk menghadapnya  di Jakarta. Dan sehari setelah pengumuman sebagai Uskup Manado, Mgr. Rolly Untu berangkat ke Makassar untuk membantu di salah satu paroki tempat para MSC berkarya.

Baca juga:   Uskup Keuskupan Manado Terpilih: Mgr. Benedictus Estephanus Rolly Untu MSC (2)

Tugas asistensi pastoral di Makassar

Kebetulan saya sudah lebih dulu berada di paroki yang sama itu sejak Minggu Palma dan sebelum ada pengumuman uskup baru tersebut. Maka umat  katolik di Paroki St. Maria Assumpta, Mamajang, Makassar merasa sangat bersyukur bisa bertemu dengan Uskup  Keuskupan Manado yang baru, sebelum Mgr. Rolly akhirnya meneruskan perjalanan ke Manado lagi langsung dari Makassar.

Sebelum menjadi Provinsial, Pastor Rolly sudah menjadi Asisten Provinsial.  Tahun-tahun sebelumnya lagi, ia  menjadi dosen dogmatik di Seminari Tinggi Pineleng dan merangkap menjadi Superior Skolastikat MSC.

Mgr. Rolly Untu MSC adalah putera Manado asli, berasal dari Desa Lembean, namun orangtuanya sebagai Guru SD tinggal di kota Manado di Paroki St. Joseph, Manado SelatanBeliau berasal dari keluarga guru sederhana yang mempunyai banyak saudara.

Mgr. Benedictus Estephanus Rolly Untu MSC, putera asli Minahasa asal Lembean, sekitar 25 km sebelah utara Kota Manado.

Mgr. Rolly mulai menjalani panggilan Tuhan dari Seminari Menengah St. Fransiskus Xaverius Kakaskasen sejak tamat Sekolah Dasar. Beliau ditahbiskan imam dalam usia yang sangat muda, yaitu 26 tahun, pada tanggal 29 Juni 1983.

Baca juga:

Mgr. Benedictus Estephanus Rolly Untuk MSC sekarang dan kala waktu dia masih lebih muda. (Ist)

Mgr. Rolly untuk mengawali jejak-jejak panggilan Tuhan pada usia yang sangat dini, yaitu setelah lulus Sekolah Dasar dan beliau masuk Seminari Kecil St. Fransiskus Xaverius Kakaskasen, untuk tingkat SMP dan SMA.

Keutamaan rendah hati dan mendengarkan

Mgr. Rolly Untu adalah pribadi yang sangat sederhana dan rendah hati. Beliau lebih banyak mendengarkan daripada berbicara dan sangat sabar untuk mendengarkan dengan baik pelbagai pendapat dan masukan. Pribadinya yang sangat sederhana dan rendah hati dan sifat–sifatnya yang saleh membuat umat tidak segan dekat padanya.

Mgr. Benedictus Estephanus Rolly Untu MSC.

Sementara ini mereka yang bertanggungjawab untuk mengatur jadwal pentahbisan sedang memikirkan tanggal yang baik dengan mengatur hari yang tepat bersama dengan para pihak yang berkepentingan untuk hari istimewa tersebut.

Untuk menentukan tanggal seperti itu, pastilah mereka harus menghubungi Nuntius, para Uskup yang akan hadir dan banyak pihak lain supaya upacara pentahbisan Uskup Manado tersebut dapat berlangsung dengan baik dan lancar.

Menurut Kanon 379, pentahbisan uskup (konsekrasi episkopal) harus dilaksanakan dalam waktu 3 (tiga) bulan sejak menerima surat apostolik atau sejak diumumkan pada tanggal 12 April 2017 yang lalu).

Kita doakan semoga Mgr. Benedictus Estephanus Rolly Untu MSC dianugerahi kesehatan yang baik dan kebijaksaan dalam menggembalakan Umat Keuskupan Manado.

 

 

Exit mobile version