Home EDUKASI Anak Itu Aset Bangsa

Anak Itu Aset Bangsa

0
Ilustrasi: Anak-anak sekolah. (Ist)

Wakil Bupati Tabanan, Bali Komang Gede Sanjaya mengingatkan, anak-anak merupakan aset bangsa yang harus selalu dijaga dan dilindungi, jangan sampai mereka jadi korban eksploitasi dan kekerasan.

“Sebagai aset bangsa dan generasi penerus anak-anak harus diberikan pendidikan karakter yang baik sejak dini,” kata Wabup Tabanan Komang Gede Sanjaya pada Hari Anak Nasional ( HAN ) yang dipusatkan di Gedung Mario Tabanan, Kamis.

Ia mengatakan, peringatan HAN merupakan momentum bagi seluruh komponen terhadap keberadaan anak-anak yang merupakan tunas bangsa yang nantinya akan melanjutkan cita-cita perjuangan bangsa Indonesia.

“Anak-anak kita harus mendapat perhatian sejak usia dini agar mereka mampu berperan dalam mengisi dan melanjutkan pembangunan ke depan,” ujarnya.

Ia mengajak semua orang tua agar senantiasa menjaga anak-anak mereka, memberikan perhatian dan kasih sayang yang tulus, karena pendidikan karakter anak dimulai dari lingkungan terkecil yakni keluarga.

“Orang tua memiliki peran penting dalam membentuk karakter anak. Beri mereka kasih sayang yang tulus agar mereka tumbuh menjadi pribadi penyayang, sehingga bangsa ini ke depan akan selalu damai dan jauh dari perpecahan,” ujarnya.

Menurutnya, selama ini banyak kasus yang menimpa anak-anak di Indonesia, seperti penculikan, eksploitasi anak, kekerasan dan pelecehan seksual. Ini membuktikan bahwa anak-anak berada dalam posisi yang tidak aman.

“Anak menjadi tanggung jawab kita bersama yang harus kita jaga bersama pula. Mari stop kekerasan terhadap anak karena anak adalah generasi penerus bangsa yang akan menjadi generasi emas di masa yang akan datang,¿ harap Wabup Komang Gede Sanjaya.

Ketua panitia HAN tingkat Kabupaten Tabanan Putu Santika melaporkan, peringatan HAN kali ini dirangkaikan dengan peringatan HUT ke-70 RI.

Kegiatan tersebut diharapkan bisa membangun karakter anak Indonesia yang berkualitas dan berakhlak mulia. Peringatan HAN di Kabupaten Tabanan diisi dengan berbagai lomba seperti lomba mewarnai untuk tingkat pendidikan anak usia dini (PAUD), lomba melukis melibatkan anak SD serta lomba gugus PAUD.

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version