Home KITAB SUCI & RENUNGAN HARIAN Renungan Harian Apa Untungnya Aktif di Gereja?

Apa Untungnya Aktif di Gereja?

0
Unta
  • Bacaan 1: Yeh. 28:1-10
  • Injil: Mat. 19:23-30

Suatu ketika dalam kunjungan ke salah satu paroki, bersama-sama tim Dewan Pastoral Keuskupan terkejut mendengar keluhan Orang Muda Katolik (OMK). Di saat mereka mengunjungi salah satu umat untuk mengajak anak muda di rumah itu aktif di OMK, dijawab oleh orangtuanya,

“Ga usah aktif di gereja. Lebih baik belajar di rumah untuk masa depan kamu.” Demikian katanya pada anaknya.

Masih saja ada yang menganggap aktif pelayanan di gereja hanya membuang-buang waktu saja.

Ketika Tuhan Yesus sedang mengajar para murid tentang bagaimana seseorang bisa masuk dalam Kerajaan Allah dan mendapatkan kasih karunia hidup kekal, Petrus mewakili para murid bertanya,

“Kami ini telah meninggalkan segala sesuatu dan mengikut Engkau; jadi apakah yang akan kami peroleh?”

Pertanyaan ini sebetulnya punya dua makna:

  • Tulus dan ingin tahu arah tujuan menjadi murid-Nya
  • Materialistis

Tuhan Yesus tentu sangat paham kondisi latar belakang pendidikan para murid-Nya yang rendah. Meski sudah ikut bersama-Nya beberapa waktu, masih saja belum paham mau kemana arah tujuan mengikuti-Nya. Sehingga Ia menjawab pertanyaan Petrus dengan bahasa yang sederhana:

“Dan setiap orang yang karena nama-Ku meninggalkan,

  • rumahnya,
  • saudaranya laki-laki atau saudaranya perempuan,
  • bapa atau ibunya,
  • anak-anak atau
  • ladangnya,

akan menerima kembali seratus kali lipat dan akan memperoleh hidup yang kekal.”

Menjadi murid-Nya harus memiliki sikap rendah hati seperti Unta, binatang yang taat dan sabar. Tahan banting dalam cuaca ekstrem di padang gurun. Unta selalu merendahkan tubuhnya yang tinggi, saat ada orang yang ingin menaiki dan menuruninya.

Murid Tuhan Yesus tidak bersikap sombong seperti Raja Tirus yang menganggap dirinya,

  • Allah
  • Memiliki takhta Allah di tengah lautan
  • Lebih hebat dari Daniel
  • Orang paling kaya

Kesombongan juga merupakan salah satu dari tujuh dosa pokok dan menempati urutan pertama. Ahirnya Raja Tirus dihukum Allah karena kesombongannya itu, dinubuatkan dibunuh oleh musuhnya yang tidak mengenal Allah. Sesuatu yang hina bagi orang yang mengenal Allah.

Pesan hari ini

“Tetapi carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenarannya, maka semuanya itu akan ditambahkan kepadamu” (Mat. 6:33).

Bersikaplah rendah hati seperti Unta.

“Sukses bukanlah tentang memperoleh sesuatu, itu tentang menemukan tujuan hidupmu dan mengikuti panggilan-Nya.”

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version