Matius 11:28 “Marilah kepada-Ku, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu.”
Berbeban lapar, merasakan kelegaan ketika dihidangkan daun pepaya yang murah harganya dimasak sayur. Godhong kates isa gawe lega. artinya daun pepaya bisa membuat hati lega.
Berbeban haus, mendapatkan kelegaan saat bisa minum air gratis yang disediakan dengan label “silahkan diminum”, ketika haus dan tidak sempat beli es teh jumbo atau mampir “ngopi” di kedai kopi.
Berbeban hidup, menapaki perjalanan, mendapatkan kelegaan hati untuk berhenti sejenak “mampir ngombe“, istirahat minum, menerima kelegaan dari Sang Pemberi Kelegaan. (Kata-kata Sabda, teladan hidup, kesetiaan, kerelaan berkurban, peneguh, teman perjalanan dan lain sebagainya).
Yesus menawarkan lebih dari “daun pepaya” dan “air minum”; tetapi kelegaan rohani, menawarkan roti anggur yang mengobati lapar dan dahaga rohani: Ekaristi.