Home BERITA Mulai Sekarang, Hargailah Hari

Mulai Sekarang, Hargailah Hari

0
Hargailah hari -- carpe diem by ist

HARI kemarin, hari yang sudah berlalu. Kita tidak bisa mengubah apa pun yang telah terjadi.

Baik suka maupun duka. Itu sudah menjadi cerita. Kita tidak bisa mengulangi semuanya, persis seperti sedia kala.

Kita tidak bisa menarik perkataan yang sudah kita ucapkan. Baik perkataan yang mendukung maupun yang menjatuhkan. Baik yang lembut maupun yang kasar.

Kita tak mungkin lagi bisa menghapus kesalahan dan perbuatan yang sudah kita lakukan. Juga tak mampu mengulangi kegembiraan yang kita rasakan kemarin.

Semua sudah berlalu, biarkanlah berlalu. Kita jadikan semua kenangan dan pembelajaran sembari menunggu hari esok. Menyambut mentari pagi yang akan memberi keindahan bagi kita.

Kita tidak tahu apa yang akan terjadi esok hari. Tetapi kita yakin dan percaya, kita bisa serahkan semua dalam tangan Sang Pemberi Hari.

Karena Dialah yang menentukan dan mengatur semuanya.

Mungkin sedih, mungkin juga ceria, kita tidak tahu. Tetapi, kita bisa buat janji dengan diri kita, dan optimis dengan diri sendiri, bahwa apa pun yang terjadi adalah yang terbaik.

Dan hari ini, jadikan hari ini berkat bagi semua orang. Pintu masa lalu sudah tertutup dan kuncilah pintu itu, jangan biarkan orang membukanya.

Pintu masa depan akan tiba. Nantikanlah pintu itu sambil memusatkan diri untuk hari ini. Kita bisa melakukan banyak hal hari ini, jika kita mampu memaafkan hari ini dan dengan hati gembira menyambut hari esok.

Jadi, hiduplah apa adanya.

Karena hari ini adalah hari yang abadi, perlakukan setiap orang dengan kebaikan hati dan rasa hormat, meski mereka berlaku buruk pada kita.

Cintailah seseorang sepenuh hati, karena mungkin besok cerita sudah berganti.

Dan ingatlah, kita menunjukkan penghargaan pada orang lain bukan karena siapa mereka? Melainkan siapa diri kita sendiri?

Karena itu, jangan biarkan masa lalu mengekangmu dan masa depan membuatmu bingung.

Lakukan yang terbaik hari ini, lakukan sekarang juga. Hidup kita, adalah kita juga yang harus mengendalikannya. Bukan kita yang dikendalikan oleh hidup.

Masa depanmu ada di tanganmu. Siapa kamu di masa depan kamu yang tentukan. Kuncinya jangan sia-siakan hari ini.

Ini karena hari ini lebih berharga dari hari kemarin dan hari yang akan datang.

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version