Home BERITA Paska 2013: Paroki Bongsari St. Teresia Sebar 200 Ribu Bibit Ikan di...

Paska 2013: Paroki Bongsari St. Teresia Sebar 200 Ribu Bibit Ikan di Banjir Kanal Barat Semarang

0

GEREJA Paroki Santa Teresia Bongsari baru saja  menyelenggarakan kegiatan Tebar Benih Ikan pada Minggu, 7 April 2013, di Plered, Banjir Kanal Barat, Semarang.

Kegiatan ini diadakan  dalam rangka perayaan Hari Raya Paskah 2013.

Tebar Benih Ikan ini bertema “Mencintai Hidup, Memelihara Kehidupan”.

Umat Katolik Gereja Santa Teresia Bongsari akan menebar 200 ribu bibit ikan nila sebagai wujud konkrit pertobatan dalam melestarikan keutuhan ciptaan.

Tebar Benih Ikan ini dilakukan oleh Pastur Kepala Paroki Gereja Santa Teresia Bongsari Romo Romualdus Maryono SJ, bersama Romo Agustinus Sarwanto SJ, dan saya: Romo Stefanus Ardian Witjaksono, Pr. Ikut dalam kegiatan ini juga Romo AG. Luhur Prihadi, Pr (Vikaris Episkopalis Semarang), Romo L. Suharjanto, SJ (Socius Serikat Yesus Provinsi Indonesia) dan seluruh umat Gereja Santa Teresia Bongsari, serta masyarakat sekitar.

Sebarkan bibit ikan.

Kegiatan yang diketuai oleh Natalis Utomo ini dilakukan pula bersama Plt. Walikota Semarang Hendrar Prihadi, SE., MM dan para sponsorship sebagai wakil masyarakat kota Semarang.

Setelah perayaan Ekaristi hari Minggu (pk. 06.00), Tebar Benih Ikan ini akan dimulai pk. 07.00 dengan happening art Komunitas Sanggar Paramesthi yang menampilkan secara simbolik penyerahan ikan-ikan oleh Plt Walikota Hendrar Prihadi, SE., MM sebagai wakil masyarakat kota Semarang dan Romo Romualdus Maryono, SJ sebagai wakil komunitas Gereja Katolik Santa Teresia Bongsari, kepada anak-anak kecil yang berhak untuk memperoleh kehidupan yang baik di masa depan.

Kegiatan sebar lele.

Selanjutnya, perarakan tebar benih ikan dimulai dengan diiringi kesenian jathilan, barongsai dan liong, memedi sawah, dan perkusi dari barang-barang bekas SMA Sedes.

Sementara itu, di Plered, Banjir Kanal Barat, Komunitas Sanggar Paramesthi mengkomunikasikan pesan “Mencintai Hidup, Memelihara Kehidupan” dengan happening art, sembari mengundang masyarakat luas untuk turut berkumpul dan turut ambil bagian dalam mencintai hidup dan memelihara kehidupan. Anak-anak akan memperoleh edukasi dengan turut menebar benih ikan tersebut.

Relasi dengan sesama dan ciptaan

Umat Gereja Santa Teresia Bongsari menyadari bahwa Paska adalah panggilan setiap orang beriman Katolik secara terus menerus untuk kembali kepada Allah dan diundang kepada pertobatan personal yang mendalam dalam relasi dengan sesama dan ciptaan (lingkungan hidup).

Arah gerak dosa terbangun dalam pelemahan dan penghancuran relasi mendasar dari Tuhan, manusia dan ciptaan (lingkungan hidup).

Mengenai dosa, Santo Ignatius meminta setiap manusia merasakan, mencecap, dan merasakan dosa dalam kengerian dan kehancurannya. Selama ini orang beriman memahami dosa hanya dalam relasinya dengan Allah dan sesama, sementara orang kurang memahami dosa dalam relasinya dengan ciptaan yang lain.

Orang beriman lebih bertindak sendiri dan akhirnya lebih mendustai alam, yakni lebih mendominasi daripada diatur olehnya.

Kegiatan Tebar Benih Ikan ini ingin mengembalikan peran manusia sebagai kolaborator dengan Allah dalam karya penciptaan.

 Konkritnya, Gereja Santa Teresia Bongsari ingin menabur kehidupan (ikan) di Sungai Banjir Kanal Barat.

Sungai yang telah dirusak oleh tindakan membuang sampah dan limbah industri akan dipulihkan kembali bersama dengan masyarakat yang semakin menyadari pentingnya mencintai dan memelihara lingkungan hidup.

 Kegiatan Tebar Benih Ikan ini dilanjutkan dengan parade stand “Mari Hidup Sehat” berupa pengobatan murah, obat murah, check-up kesehatan murah, edukasi kesehatan dan pengobatan herbal yang diikuti oleh RB/BP Soegijapranata, Laboratorium Pelita Medika, Lions Clubs Indonesia, Viva Generik, Klinik Hewan Griya Satwa Lestari (GSL).

Selain Tebar Benih Ikan dan Parade Stand “Mari Hidup Sehat”, ada pula Bazaar Makanan Sehat yang diikuti oleh UKM-UKM yang didampingi oleh Tim Pendampingan Sosial Ekonomi (PSE) Gereja Santa Teresia Bongsari yang bekerjasama dengan Kuliah Kerja Usaha (KKU) UNIKA Soegijapranata, dan jual kebutuhan bahan pangan pokok murah.

Ada pula stand pameran dari sponsorship, yaitu Toyota Motors, Alfamart dan Virgin Cake & Bakery.

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version