Home BERITA Paus Berkicau di Twitter Luncurkan Portal Vatikan Baru

Paus Berkicau di Twitter Luncurkan Portal Vatikan Baru

0

Catnews

VATIKAN, SESAWI.NET – “Dear Friends, I just launched News.va. Praised be our Lord Jesus Christ! With my prayers and blessings, Benedictus XVI”

Begitulah bunyi kicauan di akun twitter resmi milik web Vatikan yang disampaikan Paus Benediktus XVI pada 28 Juni lalu saat meluncurkan portal berita Vatikan baru.

Ya, meski terbilang sudah lansia, tapi semangat mudanya tetap membara. Paus, sebagai pemimpin gereja katolik sedunia tak mau dibilang buta teknologi.

Dengan sekali klik di tablet iPad-nya pada 28 Juni petang, secara resmi Paus meluncurkan agregrator konten berita dari koran Vatikan, radio, televisi dan outlet online.Persis berbarengan dengan pesta St. Petrus dan Paulus dan ulang tahun ke-60 tahbisan imamat Paus Benediktus

Situs yang beralamat www.news.va ini langsung lepas landas pada 29 juni, kata Uskup Agung Claudio Celli, Kepala Dewan Kepausan Bidang Sosial Komunikasi.

Uskup Celli menjelaskan, situs ini bakal dibanjiri dengan berita-berita yang datang dari beragam media seperti Koran Vatikan, L’Osservatore Romano, Radio Vatikan, Stasiun televisi VAtikan CTV, Vatican Information sevice (VIS), Agen Berita Fides Missionary, Pusat Media Vatikan dan tentu saja website Vatikan sendiri.

Jadi, rupanya, portal ini bakal ramai dengan beragam media mulai dari cetak, video, audio yang materinya disajikan dalam dua bahasa, Inggris dan Itali. Ke depan, bahasa-bahasa lain bakal ditambahkan seperti Spanyol yang sudah mulai berjalan, diikuti Perancis, dan Portugis, kata Celli.

Koordinator produksi portal Thaddeus Jones menyatakan, situs ini juga ditautkan dengan berbagai sosial media seperti facebook, twitter, dan email sehingga konten bisa dibagikan lebih luas.

Uji coba pertama kali untuk menjajal situs ini agar tahan dengan luapan manusia yang mengaksesnya sudah dilakukan pada perayaan Hari Kaum Muda Sedunia di Madrid, Agustus lalu, kata Romo Federico Lombardi SJ, Kepala Press Vatikan. Hasilnya, ok-ok saja tuh!

Situs ini menjadi tanda bahwa Gereja Katolik makin membuka diri. Kata Uskup Celli, Paus bahkan pernah bilang ,”Saya ingin hadir di manapun dimana manusia ada.”

Source: News.Va

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version