Home KITAB SUCI & RENUNGAN HARIAN Renungan Harian Pelita Hati – 02.08.2017: Sang Mutiara Iman

Pelita Hati – 02.08.2017: Sang Mutiara Iman

1

Bacaan Matius 13:44-46

HAL Kerajaan Sorga itu seumpama harta yang terpendam di ladang, yang ditemukan orang, lalu dipendamkannya lagi. Oleh sebab sukacitanya pergilah ia menjual seluruh miliknya lalu membeli ladang itu. Demikian pula hal Kerajaan Sorga itu seumpama seorang pedagang yang mencari mutiara yang indah. Setelah ditemukannya mutiara yang sangat berharga, ia pun pergi menjual seluruh miliknya lalu membeli mutiara itu.

Warta sabda hari ini mencontohkan sikap iman yang rela mengorbankan segala sesuatunya demi meraih mutiara berharga,Tuhan sendiri. Hidup ada bersama Tuhan adalah tujuan akhir peziarahannya. Pertanyaanya adalah apa yang paling berharga saat ini bagi Anda? Apakah itu harta, karir, jabatan, status? Sekali lagi warta sabda hari ini menegaskan bahwa ada yang jauh lebih berharga dari semuanya itu, yaitu Tuhan dan kerajaan-Nya. Karena itu, kita harus siap melepaskan segala sesuatu agar jangan sampai kehilangan hidup penuh damai dan sukacita bersama Dia.

Gajah melawan gajah,

si pelanduk mati di tengah.

Jangan letih dan jangan lelah,

mencari Tuhan Sang Sumber Berkah.

dari Papua dengan cinta, Berkah Dalem, rm.is

Kredit foto: Ilustrasi (Ist)

1 COMMENT

  1. Mt pagi MoIs…BDG.

    Bunga bakung tumbuh di taman
    Merekah indah menghias jaman
    Kidungkan madah pujilah Tuhan
    Berkah berlimpah niscaya kita dapatkan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version