Home KITAB SUCI & RENUNGAN HARIAN Pelita Hati: 11.10.2023 – Tak Serakah, tetapi Sederhana dan Secukupnya

Pelita Hati: 11.10.2023 – Tak Serakah, tetapi Sederhana dan Secukupnya

0

Sahabat pelita hati, 

HARI ini kita merenungkan  “Doa Bapa Kami”. Doa dasar yang juga disebut sebagai doa agung ajaran Yesus sendiri. Doa Bapa Kami adalah doa singkat namun lengkap dan padat yang mencakup doa syukur, pujian,  pengharapan dan permohonan.

Sahabat terkasih, 

Salah satu nilai yang diperjuangkan dari doa ini adalah agar kita memiliki semangat hidup sederhana atau hidup secukupnya alias tak serakah. Bukankah salah satu sikap yang membawa manusia kepada jurang dosa adalah keserakahan? Mari kita ingat kembali kisah kejatuhan manusia pertama, Adam dan Hawa. Atas bujuk rayu ular sebagai personifikasi dari setan, Adam tergoda untuk makan buah dari pohon yang ada di tengah-tengah taman,  yang dilarang oleh Tuhan. Adam melanggar yang dilarang oleh Allah. Inilah sikap serakah yang menjerumuskan manusia kepada jurang dosa. Kini Yesus mengajarkan kepada kita untuk mengendalikan diri dan hati dari sikap serakah dan ambisi. “Berilah kami setiap hari makanan yang secukupnya” atau “berilah kami rezeki pada hari ini” adalah sebuah sikap yang harus tertanam dalam hati sanubari kita. Jauhkan dari sikap serakah dan syukuri atas setiap anugerah yang Tuhan beri. Hidup sederhana dan tak mengada-ada. 

Sahabat terkasih, 

Marilah mengawali hari dengan medaraskan doa Bapa Kami sambil berpasrah diri pada Tuhan Sang pemberi. Ia tahu apa yang kita butuhkan. Maka selayaknya kita  pasrah dan berserah. Tetap semangat dan berkah Dalem.

Rajin berolah raga sehatlah jasmani,
rajin berdoa menyegarkan rohani.
Berilah kami rezeki pada hari ini,
dan ampuni kesalahan kami.

dari Banyutemumpang, Sawangan, Magelang,

Berkah DalemSt. Istata Raharjo,Pr

Kredit foto: Ilustrasi (Ist)

————————————————————————————

Bacaan:

Yun. 4:1-11

Lukas 11:1-4

Pada suatu kali Yesus sedang berdoa di salah satu tempat. Ketika Ia berhenti berdoa, berkatalah seorang dari murid-murid-Nya kepada-Nya: “Tuhan, ajarlah kami berdoa, sama seperti yang diajarkan Yohanes kepada murid-muridnya.” Jawab Yesus kepada mereka: “Apabila kamu berdoa, katakanlah: Bapa, dikuduskanlah nama-Mu; datanglah Kerajaan-Mu. Berikanlah kami setiap hari makanan kami yang secukupnya dan ampunilah kami akan dosa kami, sebab kamuui pun mengampuni setiap orang yang bersalah kepada kami; dan janganlah membawa kami ke dalam pencobaan.” 

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version