Home KITAB SUCI & RENUNGAN HARIAN Renungan Harian Pelita Hati: 22.06.2024 – Janganlah Kuatir

Pelita Hati: 22.06.2024 – Janganlah Kuatir

0

Sahabat pelita hati,

SALAM seroja, sehat rohani-jasmani. Berkah Dalem.

Hari ini Tuhan mengajarkan tentang kekuatiran.  Memang, salah satu hal yang menghantui hidup manusia adalah rasa kuatir. Namun orang yang selalu kuatir akan hidupnya, masa depannya dan akan banyak hal mencerminkan sikap yang tak memperhitungan Tuhan dalam hidupnya. Nasehat bijak mengatakan, orang yang selalu kuatir akan hidupnya adalah orang yang berusaha memindahkan beban di bahu Tuhan dan meletakkan pada bahu manusia yang rapuh dan lemah. Janganlah memaksa diri untuk mengandalkan kekuatannya yang sejatinya rapuh dan lemah, bagaika pasak yang ditimpakan pada tiang-tiang yang sangat kecil, tentu saja akan roboh.  

Sahabat terkasih,

Pelita sabda Tuhan hari ini menegaskan bahwa  sejatinya Allah selalu menjaga, menopang dan menjamin hidup manusia. Ia tak kehabisan kekuatan untuk menopang beban hidup manusia. Yang dibutuhkan adalah sikap berserah diri kepada Tuhan, terutama pada saat merasa lemah dan tak berdaya. Di sinilah kerendahan hati harus mendapatkan tempatnya. 

Sahabat terkasih,

Apakah Anda sedang merasa letih  memikul beban kehidupan? Apakah Anda juga sedang dilanda rasa kuatir terhadap perjuangan dan pergumulan hidup? Mengawali hari ini marilah kita datang kepada Tuhan dan bersimpuh di hadapan-Nya sambil mempersembahkan seluruh hidup dan pergulatan kita. Tuhan akan memelihara hidup kita jika kita selalu mengndalkan pada pemeliharaan-Nya. Tetap semangat dan berkah Dalem.

Niscaya sehatlah raganya,
tak pernah lupa minum jamu.
Carilah dahulu kerajaan Allah dan kebenarannya,
maka semuanya akan ditambahkan kepadamu.

dari Banyutemumpang, Sawangan, Magelang,

Berkah DalemSt. Istata Raharjo,Pr

Kredit foto: Ilustrasi (Ist)

————————————————————————————

Bacaan:

2 Tawarikh 24:17-25

Matius 6:24-34

Karena itu Aku berkata kepadamu: Janganlah kuatir akan hidupmu, akan apa yang hendak kamu makan atau minum, dan janganlah kuatir pula akan tubuhmu, akan apa yang hendak kamu pakai. Bukankah hidup itu lebih penting dari pada makanan dan tubuh itu lebih penting dari pada pakaian? Pandanglah burung-burung di langit, yang tidak menabur dan tidak menuai dan tidak mengumpulkan bekal dalam lumbung, namun diberi makan oleh Bapamu yang di sorga. Bukankah kamu jauh melebihi burung-burung itu? Siapakah di antara kamu yang karena kekuatirannya dapat menambahkan sehasta saja pada jalan hidupnya? Dan mengapa kamu kuatir akan pakaian? Perhatikanlah bunga bakung di ladang, yang tumbuh tanpa bekerja dan tanpa memintal, namun Aku berkata kepadamu: Salomo dalam segala kemegahannya pun tidak berpakaian seindah salah satu dari bunga itu. Sebab itu janganlah kamu kuatir dan berkata: Apakah yang akan kami makan? Apakah yang akan kami minum? Apakah yang akan kami pakai? Tetapi carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenarannya, maka semuanya itu akan ditambahkan kepadamu. Sebab itu janganlah kamu kuatir akan hari besok, karena hari besok mempunyai kesusahannya sendiri. Kesusahan sehari cukuplah untuk sehari.” (Mat 6:24-34)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version