Bacaan Yohanes 17:11b-19
Ya Bapa yang kudus, peliharalah mereka dalam nama-Mu, yaitu nama-Mu yang telah Engkau berikan kepada-Ku, supaya mereka menjadi satu sama seperti Kita. Kuduskanlah mereka dalam kebenaran; firman-Mu adalah kebenaran. Sama seperti Engkau telah mengutus Aku ke dalam dunia, demikian pula Aku telah mengutus mereka ke dalam dunia; dan Aku menguduskan diri-Ku bagi mereka, supaya mereka pun dikuduskan dalam kebenaran. (Yoh 17:11b,17-19)
Sahabat pelita hati,
“KUDUSKANLAH mereka dalam kebenaran,” itulah salah satu isi dari doa Yesus kepada murid-murid-Nya. Memang panggilan setiap orang beriman adalah panggilan kepada kekudusan. Peziarahan hidup manusia di dunia adalah menuju kekudusan, walaupun pengudusan kekal baru akan diterima setelah manusia memasuki hidup abadi. Selama hidup di dunia kita harus jatuh bangun berjuang menghadapi beragam tantangan yang menguji komitmen hati dan keteguhan jiwa kita. Terkadang kita jatuh dalam ketidaksetiaan, kemalasan, kesombongan dan beragam keinginan manusiawi kita. Karenanya setiap kali dan setiap saat kita harus berani berhenti untuk berefleksi dan berkanjang di dalam doa.
Sahabat terkasih,
Doa Yesus di hari ini menyadarkan kita bahwa kita harus berjuang terus-menerus menuju kepada kekudusan itu. Akan selalu ada godaan yang membawa kita kepada jurang kesalahan. Semoga pelita sabda hari ini meneguhkan kita dan berkat pertolongan doa-Nya, kita mampu menjadi pribadi yang tetap teguh berdiri di jalur dan jalan kekudusan walau harus jatuh bangun dalam memperjuangkannya.
Burung bangau burung pelikan, mencari mangsa di kolam ikan. Mampukan kami ya Tuhan, menapaki jalan kebenaran.
dari Banyutemumpang, Sawangan, Magelang,
Berkah Dalem, Rm.Istoto
Kredit foto: Ilustrasi (Ist)