KABAR duka dikirim oleh Romo Budiono O.Carm, Provinsial Ordo Karmelit Provinsi Indonesia, dan baru saja diterima di jaringan komunikasi Kelompok Bakti Kasih Kemanusiaan (KBKK Indonesia) oleh Romo Lorenz Pr dari Keuskupan Pangkalpinang.
Hari Kamis tanggal 16 Juni 2016 ini telah meninggal dunia di RS Premier International Surabaya, Jawa Timur:
- Romo Bosco da Cunha O. Carm, imam Karmelit, pukul 08.30 pagi tadi.
Alm. Romo da Cunha O.Carm pernah menjabat Sekretaris Eksekutif Komisi Liturgi (Komlit) KWI selama beberapa tahun lamanya dan kemudian beristirahat untuk pemulihan kesehatan di Residensi Provinsialat Ordo Karmelit Indonesia di Jl. Talang 3, Malang, Jawa Timur.
Hingga siang ini, belum ada kejelasan dari pihak Provinsialat Karmelit Indonesia mengenai kapan dan dimana misa requiem dan prosesi pemakamannya.
Baca juga: Sabtu 19 Juni di Gereja Kayutangan Malang: Requiem Romo da Cunha O.Carm
Requiescat in pace.
Maaf Pak Hariyadi, berita2 ttg Rm Bosco ini sedikit kacau waktu2nya.
Meninggal hari ini kan kamis, bukan rabu. Tgl 16 itu kamis loh. Besok Jumat 17 Juni. Pemakaman sabtu kan 18 Juni, bukan 19 Juni. Saya ngeh ketika ini sambil menuliskan obituari almarhum. Matur nuwun..
terima kasih romo atas atensi dan koreksiannya, segera diperbaiki