KABAR duka dari Kongregasi FSGM Jerman. Telah meninggal dunia di Jerman:
Sr. M. Makaria FSGM.
Ia telah menghadap Tuhan, Jumat, 16 Juni 2022.
Sr. M. Makaria adalah suster misionaris Jerman untuk Propinsi FSGM Indonesia.
Saat liburan keluarga
Di rumah adiknya, Theo, di Jerman sana, tiba-tiba Sr. Makaria FSGM sesak nafas dan pingsan. Oleh keluarga, ia langsung dibawa ke Rumah Sakit dan diruwat di ruang ICU.
Ia tak sadarkan diri. Tak bisa kontak sama sekali. Tak ada respon. Kemungkinan koma, hingga akhirnya Saudari Maut kemudian menjemputnya.
Untuk mengiringi kepergiannya, akan diadakan Misa Requeim di Rumah Agung Thuine pada hari Selasa atau Rabu pekan depan.
Pada waktu yang sama, para suster di komunitas-komunitas Lampung dimohon hadir pada misa requiem yang akan diadakan di rumah pusat, Pringsewu.
Setiap komunitas diwakili dua orang suster. Kepastian hari dan waktunya akan menyusul.
Selamat Jalan Sr. M. Makaria FSGM. Jadilah pendoa bagi kami..