Home BERITA Tangan Higienis, Saat Misa di Gereja (2)

Tangan Higienis, Saat Misa di Gereja (2)

0
Ilustrasi by ist

MENYANGKUT cuci tangan untuk mencapai tangan yang higienis, maka ada dua aspek yang harus diperhatikan

A. Langkah-langkah cuci tangan

Dengan mempelajari dan melakukan langkah langkah cuci tangan, maka kita diharapkan sudah membasuh seluruh permukaan tangan kita dengan menyeluruh.

Tanpa ada bagian terlewati yang menjadi tempat kuman bersembunyi.

Tujuh langkah cuci tangan

Ada 6 langkah mencuci tangan secara umum dan kami tambahkan satu langkah sehingga total 7 langkah.

Tiap langkah dilakukan sambil berhitung 8 hitungan dalam hati dengan kecepatan normal.

Langkah Langkah cuci tangan sebagai berikut.

  • Menggosok berhadapan kedua Telapak tangan.
  • Menggosok Punggung telapak tangan (bergantian).
  • Mengosok antar Sela-sela jari.
  • Menggosok jari jari telapak tangan dengan posisi mengunCi.
  • Putar putar di jari jempol kanan dan kiri.
  • Putar putar semua ujung jari dan kuku pada telapak tangan sebelahnya (bergantian).
  • Putar putar tangan satu pada pergelangan tangan yang lain.

Jadi, semua langkah itu dapat mudah diingat dengan kalimat “jembatan keledai” yaitu TePung SelaCi Put Put (+ Put)

Berikut gambar dan penjelasan tiap langkah mencuci tangan tersebut

Lepaskan semua aksesoris di tangan, lalu basaho tangan dengan air mengalir.

Gambar 1: Putar keran air  agar air mengalir untuk membasuh tangan.

Gunakan sabun cair secukupnya. Lalu, gosok dengan air sampai berbusa.

Gambar 2: Teteskan sabun cair ke telapak tangan.
  • Tutup kembali keran air. Agar bisa menghemat konsumsi air dengan tangan bersabun itu.
  • Telapak tangan saling bertemu dan digosokkan perlahan.
Gambar 3: Putar telapak tangan satu di atas telapak tangan yang lain dalam 8 hitungan. Lakukan juga hitungan ini di tiap langkah berikutnya.
  • Punggung tangan satu di gosok oleh telapak tangan lain.
Gambar 4: Gosok punggung tangan bergantian.
  • Sela-sela jari telapak tangan saling digosokkan satu sama lain.
Gambar 5: Sela-sela jari digosok satu sama lain.
  • Kedua jari-jari saling mengunci dan digerakkan perlahan.
Gambar 6: Bentuk tangan seperti cakar saling mengait mengunci dan gerakkan perlahan selama hitungan yang dianjurkan.
  • Putar-putarkan tangan satu ke jari jempol tangan yang lain secara bergantian.
Gambar 7: Seperti memegang stang sepeda; tangan satu ke jempol tangan lain dan putar-putar di area itu.
  • Putar-putarkan seluruh ujung jari/kuku tangan satu ke telapak tangan lain secara bergantian.
Gambar 8: Ujung jari tangan satu dikumpulkan dan digosok berputar pada telapak tangan yang lain.
  • Putar-putarkan tangan satu ke pergelangan tangan lain.
Gambar 9: Gerakan berputar pada pergelangan tangan satu oleh telapak tangan yang lain.
  • Alirkan air dengan membuka keran air lalu bilas tangan.
Gambar 10: Buka keran air lalu bilas sabun dari tangan sampai bersih.
  • Ambil kain bersih atau kertas tisu untuk mengeringkan tangan dan kemudian menutup keran air.
Gambar 11: Keringkan tangan dengan kain atau kertas tisu bersihl bahkan jika tersedia pengering dengan udara panas.
  • Langkah-langkah cuci tangan telah selesai & tangan kita kini sudah bersih. (Berlanjut)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version