Home BERITA Video Kongregasi Suster Amal Darah Mulia (ADM)

Video Kongregasi Suster Amal Darah Mulia (ADM)

2
Generasi awal misionaris suster ADM ke Indonesia. (Dok ADM)

BERIKUT ini profil ringkas sejarah Kongregasi Suster-suster Amalkasih Darah Mulia atau biasa disebut ADM.

Kongregasi Suster ADM berdiri di Negeri Belanda pada tanggal 11 Juni 1857.

Jejak misi awal di Indonesia mereka torehkan dengan hadirnya lima suster muda misionaris ADM dari Belanda ke Kutoarjo, Jawa Tengah, tanggal 10 Juni 1933.

Lima suster perintis misi awal Kongregasi ADM ke Indonesia tahun 1933.

Kini, keberadaan para suster ADM ada di Keuskupan Agung Jakarta, Keuskupan Agung Semarang, Keuskupan Weetebula di Sumba (NTT), Keuskupan Atambua di Timor (NTT), dan Keuskupan Purwokerto di Jateng.

Fokus kerasulan dan karya para Suster ADM adalah pendidikan formal (sekolah berasrama) dan kesehatan (RS), pemberdayaan masyarakat di bidang sosial di kalangan masyarakat marginal, dan pelayanan pastoral di paroki-paroki di mana Biara ADM berada.

Tak malu dan risih bergaul sama sapi-sapi perah di kandang peternakan.
Berkotor ria dengan mengolah sampah untuk dijadikan pupuk kandang.
Membina hidup rohani bersama anggota komunitas.
Karya pastoral di kalangan OMK.
Para suster pergi kuliah.
Suster ADM mengajar di kelas.

Simak dan tonton video profil ringkas Kongregasi Suster ADM di bawah ini.

Kredit video: Kongregasi Suster ADM.

2 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version